Pembangunan Tol Emang Enak yang Punya Mobil, Tukang Becak Gak Bisa Menikmati, Ini Kritikan Cak Imin...

- 18 Desember 2023, 23:39 WIB
Cawapres nomor urut 1, Muhaimin Iskandar alias Cak Imin. Pembangunan Tol Emang Enak yang Punya Mobil, Tukang Becak Gak Bisa Menikmati, Ini Kritikan Cak Imin...
Cawapres nomor urut 1, Muhaimin Iskandar alias Cak Imin. Pembangunan Tol Emang Enak yang Punya Mobil, Tukang Becak Gak Bisa Menikmati, Ini Kritikan Cak Imin... /ANTARA/Indrianto Eko Suwarso/

BANJARNEAGARAKU.COM - Kemudahan jalur transpotasi membuat para pengguna jalan menjadi nyaman di jalan raya, namun bisa jadi kemudahan jalan tanspotasi hanya dinikmati sebagian kalangan. Sperti halnya yang disampaikan Calon wakil presiden nomor urut 1 Muhaimin Iskandar (Cak Imin) menyoroti pembangunan jalan tol hanya dapat dinikmati sebagian kalangan.

Namun, Cak Imin mengatakan bahwa jalan tol dinikmati oleh mereka yang punya kendaraan mobil. Ia pun mengaku pernah bertemu dengan penarik becak yang mengeluh terhadapnya terkait pembangunan jalan tol tersebut.

Baca Juga: Pahargyan Agung dan Kirab Pusaka Meriahkan Hari Jadi Purbalingga ke-193

"Kemana-mana transportasi publik, transportasi umum harus murah dan enak. Ini kan yang dibangun jalan tol, ya enak bagi yang punya mobil. Kemarin saya ketemu tukang becak, tukang becak bilang saya bayar pajak pajaknya dibikin bangun tol, lah kok saya ga bisa menikmati tol," kata Cak Imin di Bekasi pada Senin, 18 Desember 2023.

Dikutip banjarnegaraku.com dari Pikiran-Rakyat.com, bahwa ternyata kriteria pembangunan merata Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) itu menilai bahwa ketentuan pembangunan seharusnya bisa dinikmati oleh seluruh masyarakat dan hal itu barulah bisa disebut sebagai pembangunan merata.

Baca Juga: Pahargyan Agung, Kirab Pusaka dan Manggala Praja Jadi Edukasi Budaya, Begini Kata Bupati Tiwi...

Dan itu berbanding terbalik, saat ini kalau pembangunan itu tidak menjangkau seluruh orang maka menurutnya tidak ada keadilan di situ.

"Itu yang disebut keadilan, kesamarataan, kesetaraan itu namanya," kata Cak Imin.

Ditambahkan cak Imin, bahwa pihaknya menilai suatu negara bisa disebut sebagai negara maju bila berhasil menyediakan apa yang dibutuhkan rakyat.

Halaman:

Editor: Dian Sulistiono

Sumber: Pikiran-Rakyat.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x