Kumpulan Soal dan Kunci Jawaban US SBdP Kelas 6 SD MI, KD 3.3 Memahami Dasar-dasar Gerak Tari Daerah

- 19 April 2022, 13:30 WIB
Kumpulan Soal dan Kunci Jawaban US SBdP Kelas 6 SD MI, KD 3.3 Memahami Dasar-dasar Gerak Tari Daerah
Kumpulan Soal dan Kunci Jawaban US SBdP Kelas 6 SD MI, KD 3.3 Memahami Dasar-dasar Gerak Tari Daerah /Arini Diyah Utami/ Banjarnegaraku/

BANJARNEGARAKU - Adik-adik kelas 6, kali ini kita akan mengulas mengenai kumpulan soal dan kunci jawaban US (Ujian Sekolah) mata pelajaran Seni Budaya dan Prakarya kelas 6 SD MI, KD 3.3 Memahami dasar-dasar gerak tari daerah.

Berikut kami sajikan kumpulan soal dan kunci jawaban US mata pelajaran Seni Budaya dan Prakarya kelas 6 SD MI, KD 3.3 Memahami dasar-dasar gerak tari daerah.

Dengan mempelajari kumpulan sekolah dan kunci jawaban US mata pelajaran Seni Budaya dan Prakarya kelas 6 SD MI, KD 3.3 Memahami dasar-dasar gerak tari daerah, diharapkan adik-adik dapat lebih siap menghadapi ujian sekolah dan mendapatkan nilai yang baik.

Baca Juga: Kesalahan Saat Lompat Jongkok, Contoh Soal Penilaian Akhir Semester 2 PJOK Kelas 5 SD Disertai Kunci Jawaban

Dalam artikel ini kita akan membahas kunci jawaban US mata pelajaran Seni Budaya dan Prakarya kelas 6 SD MI, KD KD 3.3 Memahami dasar-dasar gerak tari daerah tersebut.

Artikel pembahasan dan kunci jawaban ini dipandu oleh Arini Diyah Utami S Pd SD pendidik SD Negeri 1 Aribaya, Pagentan, Banjarnegara yang telah bekerja sama dengan banjarnegaraku.com.

Salah satu mapel yang diujikan pada ujian sekolah kelas 6 SD MI adalah mata pelajaran Seni Budaya dan Prakarya, materi kelas 4 SD MI, Kompetensi Dasar KD 3.3 Memahami dasar-dasar gerak tari daerah.

Baca Juga: Ini Kosakata Bahasa Jawa, Criwis, Gedebus, Crigis, Clathu, Cecala, Disertai Arti dalam Bahasa Indonesia

Materi SBdP Kelas 4 SD MI

KD 3.3 Memahami dasar-dasar gerak tari daerah

1. Berikut yang bukan merupakan unsur seni tari adalah ....

A. gerak dan intonasi

B. tata rias dan gerak

C. iringan dan properti

D. busana dan gerak

Jawaban: A (gerak dan intonasi)

Pembahasan: Gerak merupakan unsur utama dalam tari. Unsur lain adalah busana, tata rias, iringan, dan properti atau perlengkapan tari. Gerak tari adalah serangkaian gerakan indah dari anggota tubuh yang dapat dinikmati oleh orang lain.

Baca Juga: Tingkatkan Spiritualisme Pendidik, Ini yang Dilakukan SMP IT Permata Hati Banjarnegara

2. Perhatikan gambar berikut!

Gambar Soal Nomor 2 Kumpulan Soal dan Kunci Jawaban US SBdP Kelas 6 SD MI, KD 3.3 Memahami Dasar-dasar Gerak Tari
Gambar Soal Nomor 2 Kumpulan Soal dan Kunci Jawaban US SBdP Kelas 6 SD MI, KD 3.3 Memahami Dasar-dasar Gerak Tari

Ciri khas gerakan tari tersebut adalah ....

Jawaban: Tari tersebut berasal dari Bali, tarian tersebut memiliki ciri khas gerakannya sangat lincah, ekspresif, cepat dan dinamis.

Pembahasan:

Gerak tari nusantara sangat beragam. Gerak tari dari suatu daerah berbeda dengan daerah lain.

Misalnya tari dari daerah Bali memiliki ciri khas gerakannya sangat lincah, ekspresif, cepat dan dinamis.

Tari dari daerah Jawa memiliki khas gerakan lebih pelan, lembut, dan dinamis.

Tari dari daerah Sumatera gerakannya lincah dan dinamis, serta gerakan tangan, kaki, jari, dan kepala  yang sederhana.

Baca Juga: Kumpulan Soal dan Kunci Jawaban Ujian Sekolah, Mata Pelajaran SBdP Kelas 6 SD MI

Demikian kumpulan soal dan kunci jawaban US mata pelajaran Seni Budaya dan Prakarya kelas 6 SD MI semoga bermanfaat.

Disclaimer:
1. Konten ini hanya sebagai referensi orang tua dalam membimbing anak dalam belajar, sebaiknya dijelaskan proses penemuan jawaban, bukan hanya hasil akhir.

2. Jawaban bersifat terbuka, dimungkinkan bagi siswa dan orang tua mengeksplorasi jawaban lebih baik.

3. Artikel ini tidak mutlak menjamin kebenaran jawaban, banjarnegaraku.com tidak bertanggung jawab atas kesalahan jawaban.***

Editor: Yuniati, S.Pd.SD, M. Si

Sumber: Buku Tematik Kelas 4 Kemendikbud 2018


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x