Bantu Pemulihan Ekonomi dan Penurunan Stunting, 381 Mahasiswa Unsoed Siap KKN di Banjarnegara

- 12 Juli 2022, 17:07 WIB
Kepala Baperlitbang Banjarnegara diwakili oleh Kepala Bidang Penelitian Pengembangan dan Perencanaan Program menerima rombongan mahasiswa Universitas Jenderal Soedirman pada Selasa 12 Juli 2022
Kepala Baperlitbang Banjarnegara diwakili oleh Kepala Bidang Penelitian Pengembangan dan Perencanaan Program menerima rombongan mahasiswa Universitas Jenderal Soedirman pada Selasa 12 Juli 2022 /doc. Baperlitbang Banjarnegara

Sementara itu Ketua LPPM Universitas Jenderal Soedirman Prof.Dr. Rifda Naufalin STP, M.Si mengatakan, optimalisasi dan peran mahasiswa diharapkan maksimal selama pelaksanaan KKN di dua Kecamatan tersebut.

“Kami berharap peran mahasiswa yang akan melaksanakan program KKN tersebut dapat mendorong pemulihan ekonomi pedesaan di era akhir pandemi Covid-19,” ujarnya.

Baca Juga: PMI Jawa Tengah Gelar Pelatihan Teknis Bank Darah Rumah Sakit, Pesertanya dari Beberapa Wilayah di Indonesia

Lebih jauh dia menjelaskan, pada masa recovery tersebut, mahasiswa juga diharapkan dapat membantu pemerintah Kabupaten Banjarnegara dalam upaya penanggulangan Kemiskinan dan penurunan angka stunting.

“Dalam KKN Kali ini selain melibatkan 381 Mahasiswa juga melibatkan 12 dosen Pembimbing Lapangan (DPL) yang akan ikut mendampingi mahasiswa,” lanjutnya.

Ditambahkan, kegiatan KKN akan dilaksanakan sejak tanggal tanggal 12 Juli 2022 sampai 15 Agustus 2022.

Baca Juga: Masa Pengenalan Lingkungan di SMPN 1 Bawang Diisi Kegiatan Inovatif, Berikut Selengkapnya

Acara penerimaan KKN tersebut dikemas secara luring dan daring yang juga dihadiri oleh Camat Punggelan dan Banjarmangu.***

 

Halaman:

Editor: M. Alwan Rifai


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah