Satu Lagi! Mahasiswa SV UNDIP Torehkan Juara , Inovasi Digitalisasi Sistem Mina Padi Buka Mata

- 6 Juni 2024, 19:30 WIB
Mahasiswa SV Undip mengenalkan inovasi Digitalisasi Sistem Mina Padi
Mahasiswa SV Undip mengenalkan inovasi Digitalisasi Sistem Mina Padi /Dwi Widiyastuti/

BANJARNEGARAKU.COM – Lagi-lagi Mahasiswa Sekolah Vokasi (SV) UNDIP menorehkan juara dikancah Nasional. Hal ini patut dibanggakan.

Prestasi yang membanggakan, mahasiswa Prodi Teknologi Rekayasa Kimia Industri (TRKI) Sekolah Vokasi Universitas Diponegoro dengan inovasinya Digitalisasi Sistem Mina Padi

Dilansir banjarnegaraku.com dar laman www.undip.ac.id menjelaskan sederetan penghargaan yang patut diberi applause. Untuk kesekian kalinya prestasi ini diraih.

Baca Juga: Eksistensi Muhammadiyah dari Zaman Penjajahan hingga Milenial, Patut diacungi Jempol

Penghargaan yang baru saja diraih Tim ICEDEEP dengan menjuarai peringkat 1 (pertama) tingkat nasional pada kompetisi Social and Technology Innovation Challenge (SoTech) pada 2 Juni 2024.

Ajang bergengsi ini diselenggarakan oleh PT Pertamina Refinery Unit III Plaju Palembang Sumatera Selatan dan berkolaborasi dengan Yayasan Antara Djaya.

Tim ICEDEEP (Inovasi Cerdas untuk Pengembangan Pertanian) merupakan inovator post milenial dari mahasiswa TRKI Sekolah Vokasi UNDIP yang telah mengembangkan digitalisasi sistem mina padi.

Tim ICEDEEP diketuai oleh Syaikha Butsaina Dhiya'ulhaq (mahasiswi angkatan 2020) bersama kedua rekannya yakni Malika Pintanada Kaladinanty (mahasiswi angkatan 2022) dan Haliza Ramadiani (mahasiswi angkatan 2022) dengan dipandu dosen pembimbingnya, Mohamad Endy Yulianto.

Syaikha menyebutkan bahwa kompetisi SoTech pada dasarnya merupakan case-based competition, dimana partisipan diberi 5 topik permasalahan seputar agrikultur (pertanian, perikanan, dan peternakan) yang dialami oleh pelaku kegiatan di area Banyuasin, Sumatera Selatan.

Halaman:

Editor: Dwi Widiyastuti

Sumber: Humas Undip


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah