Implementasi Tridharma Perguruan Tinggi, UNDIP dan ISBI Tandatangani Kerjasama

- 16 Juni 2024, 11:00 WIB
Kerjasama UNDIP dan ISBI
Kerjasama UNDIP dan ISBI /Dwi Widiyastuti/

BANJARNEGARAKU.COM – Bukti implementasi Tridharma Perguruan Tinggi, UNDIP dan ISBI menandatangani kerjasama. Universitas Diponegoro (UNDIP) dengan Institut Seni Budaya Indonesia (ISBI) Berlangsung Jumat, 14 Juni 2024.

Acara tersebut berlangsung di Ruang Sidang Rektor, Gedung Widya Puraya Lantai 2 Kampus UNDIP Tembalang. Kerjasama ini diharapkan mampu membawa kemajuan di 2 Universitas ini.

Penandatanganan dilakukan oleh Rektor UNDIP Prof. Dr. Suharnomo, S.E., M.Si dan Rektor ISBI Prof. Dr. Wildan, M.Pd. Kerjasama UNDIP dengan ISBI Aceh ini berlangsung selama 4 (empat) tahun sejak ditandatangani.

Baca Juga: Latih Ecoprint dari Mangrove, UNDIP Bangkitkan Perekonomian Desa Tugurejo

Isi dari nota kesepahaman kerjasama meliputi pendidikan, penelitian, dan pengabdian kepada masyarakat.Tidak menutup kemungkinan kerjasama di bidang yang lain.

Turut menyaksikan acara penandatangan dari jajaran pimpinan UNDIP antara lain Ketua Senat Akademik, Wakil Ketua Majelis Wali Amanat, Wakil Rektor Bidang Sumberdaya dan para Dekan Fakultas/Sekolah.

Sementara dari ISBI Aceh, Rektor di dampingi oleh Wakil Rektor Bidang Perencanaan, Keuangan dan Umum, serta sejumlah staff pendidikan.

ISBI Aceh didirikan pada 6 Oktober 2014 dan merupakan satu dari sembilan perguruan tinggi negeri di bidang seni budaya yang ada di Indonesia. Kampus ISBI berada di kota Jantho Makmur, Kecamatan Jantho, Kabupaten Aceh Besar, Provinsi Aceh. Saat ini ISBI Aceh memiliki 2 Jurusan dan 6 Program Studi.

Rektor ISBI Aceh Prof. Wildan menyambut baik kerjasama dengan UNDIP. Saat ini ISBI Aceh dan sejumlah perguruan tinggi negeri lainnya, tengah didorong Kemendikbudristek untuk bertransformasi dari perguruan tinggi berstatus Satuan Kerja (Satker) menjadi Badan Layanan Umum (BLU).

Halaman:

Editor: Dwi Widiyastuti

Sumber: Humas Undip


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah