Buka Rekrutmen Petugas Sensus Pertanian 2023, Badan Pusat Statistik Kabupaten Banjarnegara

14 Maret 2023, 23:00 WIB
Rekrutmen Petugas Sensus Pertanian 2023 Badan Pusat Statistik /Dwi Widiyastuti/BPS Banjarnegara

BANJARNEGARAKU-  Tahun 2023 bagi Badan Pusat Statistik merupakan tahun yang ditunggu-tunggu. Tahun ini adalah tahun dilaksanakannya sensus pertanian 2023. Badan Pusat Statistik Banjarnegara  membuka kesempatan untuk menjadi Petugas Sensus Pertanian 2023.

 Kegiatan lapangan ST2023 dilaksanakan pada 1 Juni sampai dengan 31 Juli 2023. Petugas lapangan ST2023 yang direkrut terdiri dari  Petugas Lapangan Sensus (PPL) dan Pemeriksaan Lapangan Sensus  (PML)

Persyaratan Umum

Baca Juga: UKW Joglosemar, Amir: Bukti Kesungguhan PWI menjaga Harkat dan Martabat Wartawan

Persyaratan Calon Petugas lapangan ST2023  dan Pemeriksaan Lapangan Sensus  (PML)sebagai berikut:

  • Pendidikan minimal tamat SMA/ sederajat.
  • Diutamakan berumur 18 s.d 50 tahun.
  • Sehat jasmani dan rohani
  • Berlaku sopan,disiplin dan berkomitmen
  • Mampu berbahasa Indonesiaserta membaca dan menulis.
  • Untuk perempuan tidak dalam kondisi hamil pada periode Mei – Juli 2023
  • Diutanakan penduduk berdomisili di kabupaten Banjarnegara
  • Mampu bekerja sama dan berkoordinasidendan sesama Petugas Lapangan Sensus, Pemeriksa Lapangan Sensus (PML), Koordinator Sensus Kecamatan (Koseka), pegawai BPS dan tokoh masyarakat (RT/RW/Ketua/Pengurus SLS)
  • Mampu berkomunikasi dengan masyarakat dengan masyarakat di wilayah tugasnya.
  • Mampu dan bersedia berkomunikasi aktif melalui media Whatsapp
  • Bukan termasuk panwas. P3K, PPS/PPk
  • Memiliki email aktif
  • Memiliki, menguasai,dan dapat menggunakan tablet/smartphone dengan spesifikasu minimal:
  • Menggunakan OS Android versi minimal 4.0,3
  • Memiliki RAM minimal 2 GB
  • Memiliki Space Internal Memory 2 GB
  • Memiliki fitur GPS
  • Dapat terkoneksi dengan internet, baik melalui wifi atau jaringan 3G/4G/LTE

Persyaratan Khusus.

Adapun persyaratan khusus yang harus diketahui:

  • Bersedia bekerja terkait kontrak selama 2 bulan ( Juni – Juli 2023)
  • Bukan berstatus Aparatur Sipil Negara (ASN/TNI/Polri dan diutamakan tidak memiliki pekerjaan tetap seta tidak terkait kontrak kerja di tempat lain, agar fokus melaksanakan kegiatan ST 2023 sesuai dengan yang tertuang dalam kontak kerja
  • Mampu berkeja sebagai Petugas Pendataan Lapangan Sensus (PPL) atau Pemeriksaan Lapangan Sensus (PML)
  • Bersedia mengikuti Pelatihan Petugas ST 2023 beserta seluruh rangkaian kegiatannya, termasuk pertemuan petugas.
  • Bersedia bertugas lintas wilayah baik antar kelurahan/desa maupun kecamatan

Tahap Kegiatan:

Baca Juga: MOTIS 2023 Memberi Pelayanan bagi Pemudik, Lihat Syarat dan Ketentuannya

Calon petugas  melakukan regristrasi akun dan pendaftaran mitra di aplikasi SOBAT BPS yang dapat diunduh di Playstore.

Pendaftaran:14-17 Maret 2023 playstore: SOBAT BPS website: mitra.bps.go.id.

Tes kompetensi online pada tanggal 18 Maret 2023. Link tes kompetensi on line https://s.bps.go.id/st2023_testeknis

Pengumuman hasil tes pada tanggal 19 Maret 2023 https://banjarnegarakab.bps.go.id/

Wawancara 21 Maret 2023.

Pengumuman hasil akhir 27 Maret 2023 https://banjarnegarakab.bps.go.id/

 

Lain-lain

Pendaftaran dan seluruh proses administrasi  tidak dipungut biaya.

Keputusan panitia bersifat mutlak dan tidak dapat diganggu gugat

Narahubung : 0821-3713-8338 (Arif), 0812-9634-3521 (Viski), 0813-1914-1193 (Adhi)

Demikian informasi tentang Daftar Segera! Rekrutmen Petugas Sensus Pertanian 2023 Badan Pusat Statistik Kabupaten Banjarnegara .***

Editor: Ali A

Sumber: BPS Banjarnegara

Tags

Terkini

Terpopuler