Takbir Keliling Ditiadakan di Banjarnegara, Berikut Alasannya

- 1 Mei 2022, 16:35 WIB
Sekda Banjarnegara Drs. Indarto, M.Si himbau masyarakat untuk tidak rayakan takbir keliling
Sekda Banjarnegara Drs. Indarto, M.Si himbau masyarakat untuk tidak rayakan takbir keliling /doc.Humas Pemkab Banjarnegara

BANJARNEGARAKU – Pemerintah Kabupaten Banjarnegara menghimbau masyarakat yang akan merayakan Idul Fitri dengan mengumandangkan takbir di masjid dan mushola.

Disatu sisi kegiatan takbir keliling yang merupakan tradisi dan salah satu penyemarak dalam perayaan menyambut hari kemenangan ditiadakan. 

Hal tersebut tertuang dalam surat Pengurus Peringatan hari Besar Islam (PHBI) Kabupaten Banjarnegara tertanggal 11 April 2022.

Baca Juga: Jelang Lebaran, Harga Cabai di Banjarnegara Semakin Pedas

Himbauan tersebut juga mendasari adanya Surat Edaran dari Menteri Agama RI Nomor SE 08 Tahun 2022 Tentang Panduan Penyelenggaraan Ibadah pada bulan Ramadhan dan Idul Fitri 1443 Hijriah.

Pada Surat Edaran tersebut poin E nomor 10 berbunyi masyarakat dihimbau untuk mengumandangkan takbir pada malam Idul Fitri Tahun 1443 Hijriah atau 2022 Masehi di masjid dan mushola.

Baca Juga: Lagi! Kebakaran Rumah Terjadi di Banjarnegara

Selain itu, Ketua umum PHBI Kabupaten Banjarnegara sekaligus Sekda Indarto meminta kepada Camat, Kades dan Lurah agar dapat mensosialisasikan himbauan dimaksud kepada masyarakat di lingkungan masing-masing.***

Editor: Dimas D. Pradikta


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x