Dukung RSUD Hj Anna Lasmanah Raih Akreditasi Paripurna, Berikut Pesan Pj Bupati Banjarnegara Selengkapnya

- 9 Juli 2022, 10:11 WIB
Pj Bupati Banjarnegara Tri Hasto Widirahmanto mendukung RSUD Hj. Anna Lasmanah untuk meraih akreditasi paripurna 2022
Pj Bupati Banjarnegara Tri Hasto Widirahmanto mendukung RSUD Hj. Anna Lasmanah untuk meraih akreditasi paripurna 2022 /doc. Humas Pemkab Banjarnegara

BANJARNEGARAKU.COM  - RSUD Hj. Anna Lasmanah Banjarnegara bersiap menuju akreditasi paripurna tahun 2022.

Proses tersebut ditandai dengan kick off akreditasi oleh Pj Bupati Banjarnegara di Pendapa Dipayudha Adigraha Banjarnegara pada Jumat 8 Juli 2022.

Pj Bupati Banjarnegara Tri Hasto Widirahmanto mendukung RSUD Hj. Anna Lasmanah untuk meraih akreditasi paripurna 2022.

Baca Juga: Apel Pengamanan Idul Adha 1443 Hijriyah, Berikut Pesan Kapolres Banjarnegara Selengkapnya

“Akreditasi merupakan bentuk pengakuan mutu bahwa rumah sakit telah memenuhi standar, tentunya hal tersebut juga meningkatkan rasa percaya masyarakat terhadap pelayanan yang diberikan,” ujarnya.

Lebih jauh dia berharap agar pihak RSUD Hj.Anna Lasmanah untuk segera mempersiapkan semua persyaratan dan segera mengambil langkah strategis.

“Rumah sakit sebagai institusi pelayanan kesehatan harus benar-benar menerapkan prinsip keselamatan pasien,” lanjutnya.

Baca Juga: Penting! Informasi Layanan RSUD Banjarnegara Saat Idul Adha 1443 Hijriah

Selain itu, untuk mendukung proses pelayanan terbaik harus didukung dengan Manajemen dan tenaga medis yang professional dan Fasilitas yang memadai.

Halaman:

Editor: M. Alwan Rifai


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x