Ngabuburit Pramuka Banjarnegara Ajak Ratusan Anak Mengaji di TPQ, Intip Keseruannya

- 3 April 2023, 09:03 WIB
Anggota Pramuka peduli Kwarran Purwareja Klampok mengajar ngaji di salah satu TPQ di wilayah Purwareja Klampok
Anggota Pramuka peduli Kwarran Purwareja Klampok mengajar ngaji di salah satu TPQ di wilayah Purwareja Klampok /doc. Tim Siber Kwarcab Banjarnegara

BANJARNEGARAKU.COM - Ramadhan bagi umat muslim merupakan bulan penuh rahmat dan selalu dinanti kedatangannya.

Berbagai amaliyah dilakukan dalam rangka meraih pahala serta mengisi bulan suci ini dengan riang gembira.

Seperti halnya yang dilakukan oleh Pramuka peduli Kwarran Purwareja klampok yang menggelar kegiatan bertajuk Ramadhan mulia.

Ketua Dewan Kerja Ranting (DKR) Kwarran Purwareja Klampok Elin Anggita Tri Rahma mengatakan, salah satu amaliyah yang dilakukan selama Ramadhan ini yakni ngabuburit mengajar ngaji.

Baca Juga: Donor Darah Apakah Membatalkan Puasa, Cek Faktanya dan Berikut Penjelasan Dokter PMI Banjarnegara

"Puluhan anggota Pramuka peduli kami kerahkan untuk berbagi keceriaan dan mengajar ngaji di beberapa TPQ diwilayah Purwareja Klampok," ujarnya.

Lebih jauh dia menjelaskan, beberapa TPQ tersebut yakni Majelis Ta'Lim Qumairoh Klampok, TPQ Nurul Huda Purwareja, TPQ Darul Ulum Kecitran.

Selanjutnya yakni Majelis Ta'lim Nurul Huda Sirkandi, TPQ An-Nur Al Fatah Kalilandak dan TPQ Baitul Sampurna Kaliwinasuh.

"Lebih dari 300 santri ikut serta dalam kegiatan ini," lanjut Elin.

Halaman:

Editor: M. Alwan Rifai


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x