MWC NU Purwareja Klampok Gelar Musker ke-2, Sukseskan Program Kerja yang Sudah Dirumuskan

- 18 Mei 2023, 14:01 WIB
MWC NU Purwareja Klampok Gelar Musker ke-2, Sukseskan Program Kerja yang Sudah Dirumuskan
MWC NU Purwareja Klampok Gelar Musker ke-2, Sukseskan Program Kerja yang Sudah Dirumuskan /MWC NU Purwareja Klampok

Ia lebih jauh menjelaksan, dengan adanya Musker ini dapat menyegarkan kembali visi misi kepengurusan MWC NU, sehingga penerjemahan visi misi NU akan tersampaikan kepada masyarakat.

Baca Juga: Resmi! Menkominfo Johnny G Plate Ditahan Kejagung, Koordinator MAKI Boyamin Saiman Beri Tanggapan...

Terakhir Gus Zahid berharap agar PCNU dan MWC NU dapat berlari bersama menuju kemajuan dan kemandirian melalui inisiatif program yang bermanfaat untuk organisasi dan masyarakat, kemandirian disini bukan lepas dari pemerintah, tetapi mampu menggali potensi yang ada di masyarakat untuk kesejahteraan masyarakat.

"MWC NU Purwareja Klampok harus bisa disiplin, baik disiplin administrasi maupun dispilin program kerja, sehingga masyarakat dapat merasakan kehadiran MWC NU, serta mampu memberikan nuansa kesejahteraan bagi masyarakat khususya warga NU," harapnya.

Acara ditutup dengan penyampaian pleno Musker ke-2 MWC NU Purwareja Klampok dari masing-masing lembaga, yang mana untuk usulan dan masukan dari masing-masing lembaga dan komisi tersebut telah ditampung dan akan dirapatkan dengan Syuriyah MWC NU, yang kemudian akan disampaikan kembali dalam forum resmi.

Demikian informasi MWC NU Purwareja Klampok menggelar Musyawarah Kerja (Musker) ke-2 pada Kamis 18 Mei 2023.***

Halaman:

Editor: Dimas D. Pradikta


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x