Cahyani Dwi Hargani Kembali Terpilih Jadi Kades Jetis Periode 2022 -2028

- 21 November 2022, 15:32 WIB
Cahyani Dwi Hargani Kembali Terpilih Jadi Kades Jetis Periode 2022 -2028
Cahyani Dwi Hargani Kembali Terpilih Jadi Kades Jetis Periode 2022 -2028 /Dian Sulistiono/

BANJARNEGARAKU.COM - Pilkades serentak di wilayah Kabupaten Purbalingga telah dilaksanakan pada Minggu 20 November 2022, dan terdapat 31 Desa di 15 Kecamatan yang menggelar perhelatan Pemilihan Kepala Desa.

Cahyani Dwi Hargani salah satu Calon Kepala Desa Jetis Kecamatan Kemangkon Purbalingga yang kembali terpilih untuk kali kedua, setelah mengungguli 3 kandidat lainnya.

Diketahui jumlah DPT Desa Jetis yakni 2692, jumlah tidak hadir 260, jumlah hadir 2432, Jumlah suara tidak sah sebanyak 101.

Baca Juga: Prakiraan Cuaca Semarang, Senin 21 November 2022, Pagi Siang Berawan, Sore Malam Potensi Turun Hujan

Ketua Pilkades Desa Jetis Joko Suprapto mengatakan, secara keseluruhan pelaksanaan Pilkades di Jetis dapat berjalan dengan lancar, aman dan kondusif.

Ditambahkan Joko, tempat pencoblosan di laksanakan di halaman Balai Desa Jetis, dimulai mulai pukul 08.00 hingga pukul 14.00 WIB. Dan warga masyarakat antusias mengikuti Pilkades.

"Ini merupakan bukti bahwa warga masyarakat ikut nyengkuyung mbangun Desa dengan berpartisipasi aktif dan memberikan hak suaranya sesuai undangan pencoblosan yang kami bagikan pada warga," katanya.

Baca Juga: Gerakan Anti Bullying, SDIT Insan Mulia Karangkobar Gelar Expo dan Pamerkan Karya Siswa

Diketahui untuk Pilkades serentak tahun 2022 di Desa Jetis terdapat 4 calon Kades, namun dari hasil rekap penghitungan nomor urut 3 Cahyani Dwi Hargani, SH mampu mengungguli ketiga calon lainnya.

Berikut rekap hasil penghitungan Pilkades Desa Jetis:

1. Nomor urut 1 atas nama Wigiyono mendapatkan 198.
2. Nomor urut 2 atas nama Suwito mendapatkan 295.
3. Nomor urut 3 atas nama Cahyani Dwi Hargani, SH mendapatkan 1167.
4. Nomor urut 4 Wiwin Kuswiyono mendapatkan 671 suara.

Baca Juga: Prakiraan Cuaca Purbalingga, Senin 21 November 2022, Pagi Siang Berawan, Sore Malam Potensi Turun Hujan

Sehingga atas hasil tersebut, Cahyani Dwi Hargani, SH berhasil memenangkan Pilkades, dan berhak untuk memimpin kembali Desa Jetis sebagai Kepala Desa Jetis untuk periode 2022 - 2028.

Sementara itu, Cahyani Dwi Hargani menyampaikan terima kasih setinggi-tingginya kepada seluruh warga Desa Jetis yang telah mempercayainya untuk memimpin Desa Jetis lagi.

"Ini merupakan kemenangan periode kedua saya, Alhamdulilah saya masih di berikan kepercayaan untuk mengabdikan diri saya dalam membangun Desa Jetis hingga tahun 2028 mendatang," katanya.

Baca Juga: Prakiraan Cuaca Purwokerto, Senin 21 November 2022, Pagi Siang Berawan, Sore Malam Potensi Turun Hujan

Ditambahkan Ica sapaan akrab dari Cahyani Dwi Hargani, jika kemenangannya dalam Pilkades di Desa Jetis merupakan kemenangan seluruh elemen masyarakat.

"Mohon doanya saja, besok saya harus lebih fokus lagi untuk menyelesaikan tugas saya diperiode pertama dan menunggu pelantikan serta harus lebih giat kerja dan kerja demi masyarakat dan Desa Jetis untuk 6 Tahun kedepan," pungkasnya.***

Editor: Nowo Sarwidi, S.Pd

Sumber: Liputan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x