Menerima Menghargai dan Mencintai Diri Sendiri untuk Tetap Waras

25 Februari 2022, 15:15 WIB
Fokus pada Karir, 4 Zodiak Ini Mampu Mengurus Bisnis Sendiri. /Pixabay/

BANJARNEGARAKU - Mencitai diri sendiri dalam konteks menjaga kesadaran diri dan kesetabilan mental merupakan hal sangat penting yang harus dilakukan oleh kita.

Pikiran yang baik akan menghasilkan ucapan, tindakan, dan keputusan yang baik. Tentu untuk melakukan hal tersebut kita perlu kesehatan mental yang sehat untuk menjalani kehidupan dengan bahagia.

Mental yang tidak sehat menyebabkan berbagai gangguan baik secara emosional hingga berpengaruh kepada kesehatan tubuh karena memiliki pemikiran yang berlebihan atau overthinking.

Baca Juga: Enam Penyebab yang Membuat Ketiak Hitam, Simak Penjelasan Berikut

Dilansir dalam ANTARA, seorang Psikolog Inez menyatakan bahwa untuk menjaga kesehatan mental seseorang harus melakukan Self Love untuk lebih menghagai dan menerima kondisi diri sendiri.

Self Love tampak mudah ketika dibicarakan namun lebih sulit dan menjadi tantangan tersendiri ketika dijalankan setiap hari oleh sipapun karena bagian dari proses penerimaan diri.

“Siapapun kita, apapun latar belakang kita, masa lalunya, bentuk badannya, kita semua itu berharga dan layak untuk dicintai,” ujar psikolog lulusan Universitas Indonesia itu seperti dilansir dari Antara.

Terdapat 4 cara untuk melakukan Self Love untuk belajar menghargai, menerima, dan mencintai diri sendiri sebagai berikut:

Baca Juga: Kalau di Tawangmangu Mampir ke Rumah Atsiri, Bisa Belajar Banyak Hal

1. Mendengar kebutuhan diri sendiri (Self Requirement)

Secara tidak sadar, setiap orang cenderung lebih sering mendengarkan perkataan orang lain dibandingkan dengan dirinya sendiri, padahal mendengarkan diri sendiri jauh lebih penting.

Luangkan waktu untuk mendengarkan apa yang diinginkan oleh diri sendiri, jika lelah hendaknya harus beristirahat jangan dipaksakan.

2. Berani berkata “Tidak” untuk hal yang tidak diinginkan

Berani katakan "Tidak" untuk hal yang tidak diinginkan adalah bentuk menghargai diri sendiri untuk tidak melakukan apa yang tidak dikehendaki.

Melakukan segala hal secara terpaksa meski sebenarnya tidak sanggup akan berdampak pada kondisi mental yang buruk ketika sulit untuk menjalankan segala sesuatunya tanpa berjalan mulus.

Baca Juga: Ternyata Empat Hal Ini Bisa Merusak Kesehatan Otak , Simak Penjelasannya

3. Meluangkan waktu untuk diri sendiri (Me Time)

Luangkan waktu untuk diri sendiri setidaknya satu kali dalam satu minggu atau dalam jangka waktu tertentu lainnya.

Waktu untuk diri sendiri dapat memberikan rasa nyaman karena tidak adanya pengaruh orang lain yang tidak perlu serta dapat memberikan wkatu untuk mendengarkan kemauan diri sendiri lebih maksimal.

4. Memisahkan hal yang bisa diubah dan yang tidak bisa diubah agar lebih optimis

Memisahkan hal yang tidak dapat diubah dan yang dapat diubah diperlukan untuk membangun rasa optimis terhadap masa depan.

Hal ini dapat menjaga kesehatan mental serta untuk memupuk rasa mencintai diri sendiri karena akan berjuang dalam merubah segala hal sesuatu yang buruk menjadi suatu yang diingkan.

Demikian informasi mengenai 4 cara Self Love sebagai upaya dalam menjaga kesehatan mental yang penting untuk dilakukan.

Berita ini telah tayang sebelumnya dengan judul 4 Cara Self Love untuk Menghargai, Menerima, dan Mencintai Diri Sendiri Demi Menjaga Kesehatan Mental di beritadiy.com.*** (Nia Sari/Iman Fakhrudin/beritadiy.com)

Editor: Kunto Adhi Prasetyo

Sumber: Berita DIY

Tags

Terkini

Terpopuler