Wajah Lelah, Kusam, Kurang Segar, Berikut Tips Merawat Wajah Lelah agar Segar Kembali

13 Maret 2022, 14:35 WIB
Ilustrasi wajah segar - Wajah Lelah, Kusam, Kurang Segar, Berikut Tips Merawat Wajah Lelah agar Segar Kembali /Pexels/Andrea Piacquadio

BANJARNEGARAKU - Wajah kalian lelah, kusam, kurang segar? pada artikel ini tersaji tips merawat wajah lelah agar segar kembali, yang dijelaskan oleh dr Masrurotut Daroen atau akrab disapa dr Rury.

Wajah tampak lelah dan kurang segar, biasanya terjadi akibat kita mengalami kelelahan fisik, dr Rury, dokter penanggung jawab Barokah Beauty Care (BBC) RSI Banjarnegara, akan berbagi tips merawat wajah lelah agar segar kembali.

Berikut beberapa tips merawat wajah lelah agar seger kembali ala dr Rury, agar kalian bisa tampil lebih percaya diri.

Baca Juga: Perhatikan Langkah-langkah Latihan Peningkatan Daya Tahan Jantung Berikut, Kunci Jawaban PJOK Kelas 5 SD MI

Bagi dr Rury, wajah adalah salah satu aset yang harus terjaga kesehatannya.

"Wajah lelah akan membuat tampilan wajah kusam, rawatlah agar tidak kusam," kata dr Rury.

Ia mengatakan, kulit kusam merupakan salah satu tanda wajah kelelahan.

Upaya agar segar bisa dilakukan dengan metode CTM, yaitu cleaansing, toning, dan moisturizing.

"Perawatan scrub wajah juga diperlukan untuk mencerahkan kembali kulit yang kusam," kata dr Rury.

Namun jika bagi yang tidak punya banyak waktu untuk merawat kulit wajah, bisa dilakukan dengan menggunakan masker wajah sebagai solusi terbaik untuk mencerahkan wajah secara cepat.

Baca Juga: Resep dan Cara Membuat Green Tea Milkshake, Referensi Minuman Berbuka Puasa

Selain itu, ia juga menyatakan, sering begadang bisa membuat kantung matamu bengkak dan menghitam, sehingga mirip seperti mata panda.

"Mata panda itu bukannya lucu, mata panda bisa mengurangi kecantikan dan kesegaran wajah. Tapi ini bisa dihilangkan, mata panda dengan menggunakan eye cream setiap malam," terang dokter Alumnus Fakults Kedokteran Universitas Jenderal Soedirman ini.

Ia juga menyebut untuk mengatasi area mata yang bengkak, kompres dengan es batu adalah cara yang paling efektif.

Selain hal tersebut, kulit kusam juga bisa disebabkan karena sering terpapar sinar matahari.

Karena itu, sebelum beraktivitas di luar ruangan, jangan lupa untuk selalu mengenakan sunscreen ya agar kulit terlindung dari dampak buruk sinar matahari.

Baca Juga: Segarnya Es Air Mata Pengantin, Ini Resep dan Cara Membuat sebagai Referensi Minuman Berbuka Puasa

Terakhir, agar kulit wajah tetap segar lembab, kenyal dan cerah diharapkan banyak minum air putih, serta semprotkan face mist setiap kali merasa kulitnya kering.

"Juga gunakan moisturizer setiap pagi agar kulit tetap lembab sepanjang hari. Selain itu gunakan juga sun block agar terjaga dari sinar UV," tandasnya.

Itulah tips merawat wajah lelah agar segar kembali, ala dr Masrurotut Daroen atau akrab disapa dr Rury.***

Editor: Dimas Diyan Pradikta

Tags

Terkini

Terpopuler