Tips Menyimpan Brokoli agar Tetap Segar dan Tidak Cepat Busuk

- 19 Juli 2023, 11:35 WIB
Tips menyimpan brokoli
Tips menyimpan brokoli /Cats Coming/pexels.com/

BANJARNEGARAKU.COM - Ibu-ibu mestinya sering bingung nih, bagaimana cara menyimpan brokoli agar tetap hijau dan tahan lama.

 

Karena brokoli cepat sekali berubah warna menjadi kuning apabila tidak segera diolah, menjadikan siapa saja malas untuk membelinya.

Padahal sayuran hijau satu ini termasuk sayuran yang digemari dan bisa diolah menjadi berbagai menu yang nikmat.

Baca Juga: Dimulai Hari Ini, Begini Tips Sukses Tes Online Tahap 2 Rekrutmen Bersama BUMN

Nah, artikel ini akan memberikan tips menyimpan brokoli agar tetap segar dan tidak cepat membusuk.

Tips menyimpan brokoli

1. Bersihkan dan potong-potong brokoli menjadi potongan sedang. Jangan membuang potongan batangnya, karena batangnya juga bisa diolah.
2. Cuci brokoli menggunakan air mengalir dan tambahkan garam saat mencuci. Dengan diberi garam, bertujuan untuk menghilangkan ulat dan juga kotoran yang ada di dalam brokoli.
3. Rebus brokoli selama 1-2 menit dengan menggunakan air rebusan dengan garam sedikit, agar warna hijaunya tetap awet.

Baca Juga: Ini 7 Tips Memilih Tempat Wisata saat Libur Sekolah, Jadi Jangan Asal ya...
4. Tiriskan brokoli menggunakan air es atau air dingin. Dengan tujuan untuk menghentikan proses pematangannya.
5. Masukkan ke dalam kotak penyimpanan dan simpan di mesin pendingin.

Halaman:

Editor: Ali A

Sumber: Instagram @fatiasyakrani


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x