Mesin Kecerdasan Buatan Google Bard AI Ternyata Masih Bodoh?

- 12 September 2023, 13:58 WIB
Google Bard AI mesin chat bot  kecerdasan buatan milik Google
Google Bard AI mesin chat bot kecerdasan buatan milik Google /Brave/Techno

Baca Juga: PT Jasamarga Transjawa Tol Lakukan Pemeliharaan Rutin di Ruas Tol Palimanan-Kanci, Ini Jadwalnya

Mesin AI Bard masih bodoh? 

Pada Selasa12 September 2023, Banjarnegaraku.com menguji seberapa kecerdasan dari mesin AI dengan memerintahkan untuk membuat artikel. Perintah yang dimasukkan adalah "Uraikan tentang 10 tempat wisata paling menarik wisatawan di Banjarnegara 2023". Sesudah menunggu beberapa detik, Bard menyajikan 10 tempat wisata dimaksud lengkap dengan paragraf pembuka dan kesimpulan. 

10 tempat wisata yang dipilih adalah 

  1. Candi Dieng
  2. Kawah Sikidang
  3. Telaga Merdada
  4. Taman Rekreasi Margasatwa Serulingmas
  5. Curug Pitu
  6. Alun-alun Banjarnegara
  7. Waduk Mrica
  8. Curug Sikopel
  9. Curug Pletuk
  10. Anglir Mendung

Mencermati yang disajikan masih baik-baik saja. 10 tempat yang disebutkan memang tempat wisata dan bisa untuk berwisata. Kalimat pembukanya pun cukup menarik. "Banjarnegara merupakan salah satu kabupaten di Jawa Tengah yang memiliki banyak destinasi wisata menarik. Mulai dari wisata alam, wisata sejarah, hingga wisata kuliner, semuanya bisa ditemukan di Banjarnegara," begitu tulis Bard. 

Kejanggalan akan ditemukan pada uraian tiap tempat wisata yang disebutkan. Seperti pada bagian Kawah Sikidang, "sering mengeluarkan semburan api". Lubang-lubang di kawah Sikidang terkadang menyemburkan uap berwarna putih dan terasa hangat hingga panas. Uap sulfur ini tidak menyala jika diamati. Jadi tidak tepat jika ditulis 'mengeluarkan semburan api'. 

Google Bard digadang lebih kekinian karena menggunakan data terbaru dari Google, sedangkan Chat GPT terbatas menggunakan data hingga 2021 saja. Namun ternyata beberapa kalimat yang terstruktur cukup baik tidak menyajikan fakta yang tepat. 

Pada bagian Telaga Merdada dikatakan 'dikelilingi hutan pinus yang asri'. Sedangkan fakta di lapangan pada saat ini dan beberapa tahun ke belakang sudah tidak ada hutan pinus. Telaga Merdada dikelilingi kebun kentang, itu lebih tepat. 

"Taman Rekreasi Margasatwa Serulingmas merupakan sebuah kebun binatang yang terletak di Desa Serulingmas, Kecamatan Wanayasa." Bagian ini juga tidak tepat, sebab TRMS tidak terletak di kecamatan Wanayasa. Sepertinya Bard belum terintegrasi dengan Google maps untuk memberikan alamat yang lebih pas. Alamat yang ada di Google maps adalah JM5P+QQC, Kutabanjarnegara, Kec. Banjarnegara, Kab. Banjarnegara, Jawa Tengah 53418. 

Kekacauan fakta juga terjadi pada bagian Curug Pitu. Disebut "Curug Pitu merupakan sebuah air terjun yang terletak di Desa Kalisari, Kecamatan Batur." Bagi yang pernah ke Curug Pitu mungkin akan tertawa, membaca fakta yang disajikan Google Bard, sambil mengangguk-angguk, ternyata cuma sebatas ini kecerdasan mesin AI perusahaan besar seperti Google, masih bodoh. 

Halaman:

Editor: Ali A

Sumber: berbagai sumber Google


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x