Doa Kebal Sengatan Binatang Berbisa, Lengkap dengan Artinya

- 31 Maret 2022, 00:06 WIB
Ilustrasi berdoa - Doa Kebal Sengatan Binatang Berbisa, Lengkap dengan Artinya
Ilustrasi berdoa - Doa Kebal Sengatan Binatang Berbisa, Lengkap dengan Artinya /Pixabay.com/congerdesign

BANJARNEGARAKU – Berikut ini banjarnegaraku.com sajikan artikel berjudul Doa Kebal Sengatan Binatang Berbisa.

Doa kebal sengatan berbisa ini merupakan doa yang disabdakan langsung oleh Rasululloh Shalallohu ‘Alaihi Wassalam sebagai doa yang mustajab.

Khasiat doa kebal sengatan binatang berbisa sangat diperlukan sebagai salah satu ikhtiar seorang muslim dari keburukan yang terjadi akibat sengatan hewan berbisa.

Baca Juga: Cerita Jenaka: Pengertian dan Contohnya, Kunci Jawaban Kelas 4 SD MI Tema 8

Adapun doa kebal sengatan binatang berbisa tersebut adalah sebagai berikut,

A’UUDZUBIKALIMAATILLAAHITTAAMMAATI MIN SYARRI MAA KHOLAQ. (dibaca 3 kali pada petang hari).

Artinya:
“Aku berlindung dengan kalimat-kalimat Allah yang sempurna dari kejahatan makhluk yang diciptakan-Nya.”

Baca Juga: Kunci Jawaban Kelas 3 SD MI Tema 7 Halaman 58, Perbedaan Sifat dan Kebiasaan

Rasululloh Shalallohu ‘Alaihi Wassalam bersabda,

“Barangsiapa membaca doa ini pada sore hari sebanyak tiga kali, tidak berbahaya baginya sengatan (binatang berbisa) pada malam itu.” – HR. Ahmad I/290, An-Nasa’i dalam ‘Amal Al-Yaum wa Al-Lailah, no. 590 dan Ibnu Sunni no. 68. Lihat Shahih At-Tirmidzi III/187, Shahih Ibnu Majah II/266 dan Tuhfat Al-Akhyar, hal 45.

Menurut peraturan doa ini dibaca pada waktu petang hari sebanyak 3 kali.

Jenis binatang menyengat ada berbagai macam diantaranya ular, kalajengking, kelabang, serta binatang beracun lainnya.

Baca Juga: Kunci Jawaban Kelas 2 SD MI Tema 8 Halaman 161 162 163 167 168, Ketahui Arah dan Tujuan Perjalanan

Selain digunakan sebagai doa kebal binatang berbisa, doa ini juga bisa diperuntukkan manusia dalam melindungi dirinya dari segala hewan buas.

Jika Anda di hutan, misalnya, Anda bisa menggunakan doa ini sebagai doa perlindungan dari segala marabahaya hewan buas seperti macan, harimau, dan binatang lainnya.

Anda juga melengkapi doa ini dengan doa perlindungan lain berikut ini,

BISMILLAHILLADZI LAA YADHURRU MA’ASMIHI SYAIUN FILL ARDHI WALA FISSAMAI WAHUWASSAMI’UL ‘ALIM.

Artinya:
“Dengan menyebut nama Allah yang dengan sebab nama-Nya tidak ada sesuatu pun di bumi maupun di langit yang dapat membahayakan (mendatangkan mudharat) dan Dia Maha Mendengar lagi Maha Mengetahui.”

Baca Juga: Kunci Jawaban Kelas 2 SD MI Tema 8 Halaman 167 168, Masih Ingatkah Kamu dengan Nama-nama Hari

Anda juga bisa menggunakan doa lainnya untuk melindungi Anda, mengusir ular, serta perlindungan dari hewan berbahaya lainnya. Berikut doanya,

YAA ARDHU, RABBI WA RABBUKILLAH. A’UDZUBILLAHI MIN SYARRIKI, WA SYARRIMAA FIKI, WA SYARRIMAA YADIBBU ‘ALAIKI. A’UDZUBILLAHI MIN ASADIN WA ASWADIN WA HAYYATIN WA ‘AQRABIN WA MIN SYARRI WAALIDIN WA MAA WALAD WA MIN SYARRI SAAKINIL BALAD.

Baca Juga: Kunci Jawaban Kelas 2 SD MI Tema 8 Halaman 162 163, Penggunaan Huruf Kapital

Artinya:
“ Hai bumi, Tuhanku dan Tuhanmu adalah Allah. Aku berlindung kepada Allah dari kejahatanmu, kejahatan barang yang ada padamu, kejahatan barang yang berjalan di atasmu. Aku berlindung kepada Allah dari macan, ular hitam, segala ular, kalajengking, dari kejahatan segala yang beranak dan yang diberanakkan dan dari kejahatan yang berdiam di tempat ini.”

Itulah doa memohon perlindungan, doa kebal sengatan binatang berbisa, dan doa berlindung dari segala marabahaya hewan buas lainnya. Semoga bermanfaat!

Editor: Dimas D. Pradikta


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah