Pintu Rezeki Akan Terbuka Lebar, Amalkan 1 Kata Ini, Simak Penjelasan Buya Yahya

- 7 Oktober 2023, 04:50 WIB
Buya Yahya jelaskan tentang dosa zina
Buya Yahya jelaskan tentang dosa zina /Tangkapan layar YouTube Al-Bahjah TV

BANJARNEGARAKU.COM - Semakin banyak kita melafalkan 1 kata ini, maka apapun hajat yang kita inginkan akan jadi kenyataan. Hal ini telah dijelaskan oleh Buya Yahya dalam ceramahnya mengatakan 1 kata yang bila diucapkan, mampu membuka pintu rezeki terbuka secara luas.

Dengan hanya mengamalkan 1 kata sederhana ini, pintu rezeki akan terbuka lebar kata Buya Yahya. Rezeki yang akan terbuka secara luas bisa dalam berbagai hal, baik rezeki finansial, kesehatan, kebahagiaan, anak yang sholeh sholehah dan lain sebagainya.

Baca Juga: Pokjaluh Peduli! Droping Air Bersih untuk Masyarakat Terdapak Kekeringan

Dilansir banjarnegaraku.com dari portalsulut.pikiran-rakyat.com pada 25 September 2023, Inilah 1 Kata, Membuat Pintu Rezeki Akan Terbuka Lebar Menurut Buya Yahya.

Lantas, 1 kata apakah yang dimaksud Buya Yahya tersebut?

Barang siapa menekuni 1 kata ini, melazimi dan memperbanyak melafalkannya, Allah akan melapangkan rezeki dari yang sempit rezekinya.

Baca Juga: 4 Dalang Ramaikan Perayaan HUT TNI, Masyarakat Tumpah Ruah Nonton Wayang di Korem 071 Wijayakusuma

“Tak hanya itu, Allah juga akan menjernihkan pikiran yang sempit, yang gundah jadi bahagia, belum nikah cepat nikah,” ujar Buya Yahya.

“Ada kesenangan, kegembiraan, dan Allah akan memberikan rezeki dari arah, dari cara yang nggak di duga-duga,” sambung Buya Yahya.

Apa buahnya dari mengucap satu kata itu sebanyak-banyaknya? Allah akan curahkan hujan, sebab turunnya hujan adalah banyak melafalkan 1 kata ini.

Baca Juga: Purbalingga Diganjar Insentif Fiskal Rp. 6,186 Milyar, Usai Dinilai Sukses Turunkan Stunting

“Hujan yang membawa keberkahan,” tutur Buya.

Kemudian Allah akan berikan kepadamu harta dan anak keturunan, khusus yang belum diberi keturunan, maka perbanyak lafalkan 1 kata ini. Perbanyak lafalkan kata ini dan dengan penuh keyakinan.

Lantas 1 kata apakah itu? Kata tersebut adalah memperbanyak istighfar.

“Istighfar biar dapat duit, istighfar biar kaya, istighfarlah kalian dengan istighfar sesungguhnya, karena buah dari istighfar yang sesungguhnya itu tadi,” pungkasnya.

Baca Juga: Polisi Berhasil Ringkus Residivis Curat di Pasar Runjang Desa Tunjungmuli Purbalingga

Kalau istighfar tidak dengan sungguh-sungguh, tidak akan turun hujan. Mohon ampun dan merenunglah dengan mengucap istighfar, menyadari kekurangan, menyadari kesalahan, dengan begitu istighfar kita akan jadi istighfar berkualitas.

Jadi kalau kita beristighfar dengan benar maka buahnya juga benar.

Demikianlah 1 kata yang jika dilafalkan secara terus-menerus dapat membuka rezeki secara luas, menurut Buya Yahya. Semoga bermanfaat.***

Editor: Dimas D. Pradikta

Sumber: portalsulut.pikiran-rakyat.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x