KPU RI Tegaskan Profesionalitas dalam Pemilu 2024, Tepis Tuduhan Kecurangan dengan Bukti Nyata...

- 12 Februari 2024, 09:46 WIB
Ketua KPU Hasyim Asy'ari.  KPU RI Tegaskan Profesionalitas dalam Pemilu 2024, Tepis Tuduhan Kecurangan dengan Bukti Nyata...
Ketua KPU Hasyim Asy'ari. KPU RI Tegaskan Profesionalitas dalam Pemilu 2024, Tepis Tuduhan Kecurangan dengan Bukti Nyata... /

BANJARNEGARAKU.COM - Hasyim Asy’ari, selaku Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI, menegaskan kembali komitmen dan profesionalitas pihaknya dalam penyelenggaraan Pemilu 2024. Pernyataan ini datang sebagai respons atas adanya tuduhan yang mengarah kepada dugaan kecurangan dalam pelaksanaan Pemilu.

"Apapun pernyataannya yang penting kami bekerja dengan sungguh-sungguh dan berdasarkan aturan, profesional. Kemudian bekerja menjaga integritas dan netralitas," tegas Hasyim Asy’ari kepada wartawan saat melakukan peninjauan pemungutan suara di WTC Kuala Lumpur pada Minggu 11 Februari 2024.

Baca Juga: Suksesnya Pemilu 2024 Masyarakat Memegang Peranan Penting, Ini Penjelasan Akademisi....

Dijelaskan Hasyim, selama ini ada tuduhan dan semua tuduhan yang muncul akan terbantahkan dengan kinerja dan integritas seluruh anggota KPU. Dia yakin bahwa fakta-fakta akan menjadi penolakan terhadap segala tuduhan yang dilontarkan.

"KPU tidak ada niat berbuat yang aneh-aneh. Nanti macam-macam tuduhan kan akan terbantah dengan kerja-kerja kita ya," tambahnya.

Dikutip banjarnegaraku.com dari ngawi.pikiran-rakyat.com, Hasyim Asy’ari melakukan peninjauan proses penyelenggaraan pemungutan suara WNI di WTC Kuala Lumpur. Turut mendampingi dalam tinjauan ini adalah Komisioner KPU RI, Idham Kholik, serta Ketua Panitia Pemilihan Luar Negeri (PPLN) Kuala Lumpur, Umar Faruk.

Baca Juga: Cerita Penjual Mukena Raih Penghargaan di Shopee Super Awards 2023 Berkat Live Streaming

Dalam pemilu 2024 mendatang, terdapat 223 Tempat Pemungutan Suara (TPS) yang menerima penyaluran suara WNI yang terdaftar dalam Daftar Pemilih Tetap Luar Negeri (DTPLN) Kuala Lumpur, Daftar Pemilih Tambahan Luar Negeri (DPTbLN), dan Daftar Pemilih Khusus (DPK).

Selain itu, dengan penegasan profesionalitas dan integritas KPU, serta adanya bukti nyata berupa kinerja yang transparan dan bertanggung jawab, diharapkan mampu meredam segala dugaan dan tuduhan yang muncul terkait proses Pemilu 2024.

Halaman:

Editor: Dian Sulistiono

Sumber: ngawi.pikiran-rakyat.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x