Terbaru, 30 Soal UAS, UKK dan PAT Kelas 2 Tema 5 Semester 2 Lengkap dengan Penjelasan Paket 3

18 April 2022, 21:45 WIB
Artikel 30 soal UAS UKK PAT Kelas 2 SD MI Tema 5 semester 2 paket 3 lengkap dengan penjelasan bersumber Buku Tematik Kemendikbud. Banjarnegaraku/ Yuniati /

BANJARNEGARAKU - Adik adik kelas 2, berikut artikel 30 soal dan kunci jawaban UAS UKK PAT Kelas 2 SD MI Tema 5 semester 2 paket 3 lengkap dengan penjelasan bersumber Buku Tematik Kemendikbud revisi 2018.

Sekarang kita akan mempelajari 30 soal dan kunci jawaban UAS UKK PAT Kelas 2 SD MI Tema 5 semester 2 paket 3 lengkap dengan penjelasan.

Artikel ini akan membahas 30 soal dan kunci jawaban UAS UKK PAT Kelas 2 SD MI Tema 5 semester 2 paket 3 lengkap dengan penjelasan, bersumber dari Buku Tematik Kelas 5 Kemendikbud revisi 2018.

Baca Juga: Terbaru, 30 Soal UAS, UKK dan PAT Kelas 2 SD MI Tema 5 Semester 2 Paket 2

30 soal dan kunci jawaban UAS UKK PAT Kelas 2 SD MI Tema 5 semester 2 paket 3 lengkap dengan penjelasan merupakan pembahasan artikel ini, yang dipandu oleh Yuniati SPd SD MSi pendidik SD Negeri 1 Kenteng, Kecamatan Madukara, Banjarnegara.

Artikel 30 soal dan kunci jawaban UAS UKK PAT Kelas 2 SD MI Tema 5 semester 2 paket 3 lengkap dengan penjelasan sebagai pedoman orang tua saat mendampingi kalian belajar, sehingga kalian harus berusaha mengerjakan sendiri terlebih dahulu sebelum bertanya kepada orang tua.

Adik adik kelas 2, mari kita simak 30 soal dan kunci jawaban UAS UKK PAT Kelas 2 SD MI Tema 5 semester 2 paket 3 lengkap dengan penjelasan.

Baca Juga: Terbaru, 30 Soal UAS, UKK dan PAT Kelas 2 SD MI Tema 5 Semester 2 Paket 1

1. Ketuhanan yang Maha Esa, adalah bunyi Pancasila pada sila ke ....

a. 1
b. 2
c. 3

Jawaban: a

Penjelasan:
Sila ke 1 Pancasila berbunyi Ketuhanan yang Maha Esa.

2. Pernyataan:

1) Menghargai pendapat teman
2) Melakukan bakti sosial
3) Berpendapat menggunakan bahasa yang sopan

Sikap yang sesuai sila ke 4 Pancasila adalah ....

a. 1 dan 2
b. 1 dan 3
c. 2 dan 3

Jawaban: b

Penjelasan:
Sikap yang sesuai sila ke 4 Pancasila antara lain menghargai pendapat teman, berpendapat menggunakan bahasa yang sopan, menerima hasil keputusan, berlapang dada ketika usul tidak diterima.
Sedangkan melakukan bakti sosial sesuai sila ke 5.

3. Siswa kelas 2 Islami setiap pagi tadarus AlQuran. Sikap siswa kelas 2 Islami sesuai nilai Pancasila sila ke ....

a. 1
b. 2
c. 3

Jawaban: a

Penjelasan:
Tadarus AlQuran adalah kegiatan keagamaan umat islam, sesuai sila ke 1.

4. Pernyataan:

1) Bersikap hemat
2) Membantu ibu memasak di dapur
3) Menyayangi adik

Pernyataan yang sesuai sila ke 2 adalah ....

a. 1 dan 2
b. 1 dan 3
c. 2 dan 3

Jawaban: c

Penjelasan:
Sikap yang sesuai sila ke 2 Pancasila antara lain membantu ibu memasak di dapur, menyayangi adik, menolong teman yang jatuh.
Sedangkan bersikap hemat sesuai sila ke 5.

5. Dalam bermain, menghargai sesama teman. Sesuai sila ke ....

a. 1
b. 2
c. 3

Jawaban: b

Penjelasan:
Menghargai sesama teman, mengajak teman yang memiliki sifat pemalu untuk bermain sesuai sila ke 2 Pancasila.

Baca Juga: Terbaru, 30 Soal UAS, UKK dan PAT Kelas 2 SD MI Tema 7 Semester Genap Paket 3

6. Pernyataan:

1) Bermain dengan rukun
2) Menjaga kekompakan saat bermain
3) Tidak sombong ketika bermain

Pernyataan yang sesuai sila ke 3 adalah ....

a. 1 dan 2
b. 1 dan 3
c. 2 dan 3

Jawaban: a

Penjelasan:
Bermain dengan rukun, menjaga kekompakan saat bermain sesuai sila ke 3.
Sedangkan tidak sombong ketika bermain sesuai sila ke 5.

7. Simbol kepala banteng adalah simbol sila ke ....

a. 3
b. 4
c. 5

Jawaban: b

Penjelasan:
Simbol sila ke 1 adalah bintang.
Simbol sila ke 2 adalah rantai.
Simbol sila ke 3 adalah pohon beringin.
Simbol sila ke 4 adalah kepala banteng.
Simbol sila ke 5 adalah padi dan kapas.

8. Faradiba memndapat nilai tertinggi di kelas. Faradiba bersyukur atas prestasi yang ia peroleh.
Sikap bersyukur sesuai sila ....

a. 1
b. 2
c. 3

Jawaban: a

Penjelasan:
Sikap bersyukur sesuai sila ke 1.

9. Pernyataan:

1) Ibu, aku minta maaf telah lupa menutup keran air.!
2) Din, saya minta maaf ya karena tidak sengaja menjatuhkan bukumu!
3) Yen, tolong bawa belanjaan ini ya.

Ungkapan permintaan maaf terdapat pada nomor ....

a. 1 dan 2
b. 1 dan 3
c. 2 dan 3

Jawaban: a

Penjelasan:
Ungkapan permintaan maaf terdapat kata maaf pada kalimat.

10. Saat berjalan di kantin, Faza tidak sengaja menumpahkan bakso yang dibawa Araf. Ungkapan permintaan maaf Faza kepada Araf yang paling tepat adalah ....

a. Araf, kamu jalannya tidak hati hati!
b. Maafkan saya Araf, saya saya tidak sengaja menjatuhkan menumpahkan baksomu!
c. Araf, maafkan saya yang telah menghabiskan baksomu!

Jawaban: b

Penjelasan:
Jawaban yang paling tepat sesuai masalah adalah b.

Baca Juga: Terbaru, 30 Soal UAS, UKK dan PAT Kelas 2 SD MI Tema 7 Semester Genap Part 2

11. Bacalah petikan puisi berikut.

Malam yang cerah
Bulan dan bintang amat indah
Akan menemanimu
Mencari ikan yang melimpah

Sumber, Buku Belajar Bahasa Indonesia Itu Menyenangkan, Ismail Kusmayadi dkk.

Isi petikan puisi di atas yang paling tepat adalah ....

a. Bulan dan bintang selalu indah
b. malam hari yang cerah
c. Nelayan mencari ikan pada malam hari yang cerah

Jawaban: c

Penjelasan:
Jawaban yang paling tepat adalah nelayan mencari ikan pada malam hari yang cerah.

12. Ekspresi saat membacakan puisi di atas adalah ....

a. sedih
b. marah
c. gembira

Jawaban: c

Penjelasan:
Ketika membacakan puisi tentang nelayan mencari ikan pada malam hari yang cerah, ekspresinya adalah gembira.

13. Arti kata cerah pada petikan puisi di atas adalah ....

a. terang
b. cantik
c. elok

Jawaban: a

Penjelasan:

Arti kata cerah adalah bagus terang.

14. Bacalah puisi berikut.

Ada merah ada putih
Ada jingga ada kuning
Itulah warna
Tapi ada dua warna abadi
Itulah dwi warna
Merah dan putih
Berani dan suci
Benderaku abadi selalu
Di bumi pertiwiku indonesia

Sumber, Buku Belajar Bahasa Indonesia Itu Menyenangkan, Ismail Kusmayadi dkk.

Isi puisi di atas yang paling tepat adalah ....

a. Bendera merah putih bendera Indonesia
b. Warna warna bendera
c. Bumi pertiwi

Jawaban: a

Penjelasan:
Jawaban yang paling tepat a. Bendera merah putih bendera Indonesia.

15. Arti kata abadi pada petikan puisi di atas adalah ....

a. kekal
b. dua warna
c. suci

Jawaban: a

Penjelasan:

Arti kata abadi adalah bagus kekal.

Baca Juga: Terbaru, 30 Soal UAS PAT Kelas 2 SD MI Tema 7 Semester Genap

16. Pernyataan:

1) Maafkan saya, Kak. Saya telah menumpahkan minuman di atas kertas tugas kakak!
2) Paman, saya minta tolong petikkan jambu itu!
3) Bia, tolong bereskan kembali mainanmu itu!

Ungkapan permintaan tolong terdapat pada nomor ....

a. 1 dan 2
b. 1 dan 3
c. 2 dan 3

Jawaban: c

Penjelasan:
Ungkapan permintaan tolong terdapat kata tolong pada kalimat.

17. Pernyataan:

1) Ambilkan tas itu!
2) Kak, saya minta tolong ambilkan tas itu!
3) Dik, tolong ambilkan tas itu ya!

Ungkapan permintaan tolong yang santun terdapat pada nomor ....

a. 1 dan 2
b. 1 dan 3
c. 2 dan 3

Jawaban: c

Penjelasan:
Ungkapan permintaan tolong yang santun terdapat pada nomor 2 dan 3. Nomor 1 kurang santun.

18. Bacalah percakapan berikut.

Adina: 'Diana, apakah kamu melihat kertas tugasku?'
Diana: 'Ini bawah kertas tugasku.'
Adina: 'Diana, tolong ambilkan kertas tugasku itu ya!'

Kalimat yang menunjukkan ungkapan permintaan tolong adalah ....

a. Diana, apakah kamu melihat kertas tugasku?
b. Ini bawah kertas tugasku.
c. Diana, tolong ambilkan kertas tugasku itu ya!

Jawaban: c

Penjelasan:
Kalimat yang menunjukkan ungkapan permintaan tolong adalah c, terdapat kata tolong.

19. Jangka sorong termasuk alat pengukuran ....

a. baku
b. tidak baku
c. baku dan tidak baku

Jawaban: a


Penjelasan:
Alat pengukur satuan baku antara lain penggaris, meteran, jangka sorong.
Alat pengukur satuan tidak baku antara lain jengkal atau telapak tangan, kaki, hasta.

20. Ketika akan mengukur panjang meja, alat pengukur yang tepat adalah ....

a. meteran
b. jangka sorong
c. penggaris

Jawaban: a

Penjelasan:
Untuk mengukur panjang meja, alat pengukur yang tepat adalah meteran.

Baca Juga: Terbaru, 30 Soal UAS, UKK dan PAT Kelas 2 SD MI Tema 5 Semester 2 Paket 2

21. Pernyataan:

1) diameter pipa
2) diameter mur
3) panjang buku

Sesuai pernyataan, jangka sorong digunakan untuk mengukur ....

a. 1 dan 2
b. 1 dan 3
c. 2 dan 3

Jawaban: a

Penjelasan:
Untuk mengukur diamter pipa, cincin, mur, baut, kelereng menggunakan jangka sorong.
Sedangkan panjang buku menggunakan penggaris.

22. Panjang sebuah meja adalah 1 m. Panjang meja tersebut ... cm.

a. 1
b. 10
c. 100

Jawaban: c

Penjelasan:
1 meter sama dengan 100 centimeter.

23. Pernyataan:

1) 3 m lebih panjang dari 300 cm.
2) 3 m lebih panjang dari 250 cm.
3) 3 m sama panjang dengan 300 cm.

Pernyataan yang benar terdapat pada nomor ....

a. 1 dan 2
b. 1 dan 3
c. 2 dan 3

Jawaban: c

Penjelasan:
3 m sama dengan 300 cm, jadi 300 cm lebih panjang dari 250 cm dan 300 cm sama panjang dengan 300 cm.

24. Gibran mengukur panjang panggung pentas seni. Panjangnya adalah 2 m 50 cm. Panjang panggung dalam satuan centimeter adalah ....

a. 205 cm
b. 250 cm
c. 250 m

Jawaban: b

Penjelasan:
1 m adalah 100 cm. Jadi 200 cm ditambah 50 cm adalah 250 cm.

25. Aira mengukur meja kelas, panjangnya 1 m 25 cm.
Aira juga mengukur meja guru panjangnya 130 cm.
Manakah yang lebih panjang?

a. meja kelas
b. meja guru
c. meja kelas dan meja guru sama panjangnya.

Jawaban: b

Penjelasan:
Meja kelas 125 cm, sedangkan meja guru 130 cm. Jadi meja guru lebih panjang.

Baca Juga: Terbaru, 30 Soal UAS, UKK dan PAT Kelas 2 SD MI Tema 5 Semester 2 Paket 1

26. Berikut penggalan lirik lagu Pelangi ciptaan Pak AT Mahmud.

pe la ngi pe la ngi

Tekanan lemah terdapat pada ....

a. pe
b. la
c. ngi

Jawaban: a

Penjelasan:
Tekanan lemah terdapat pada pe
Tekanan kuat terdapat pada la ngi

27. Foto, lukisan termasuk karya ....

a. dua dimensi
b. tiga dimensi
c. imajinatif

Jawaban: a

Penjelasan:
Foto, lukisan termasuk karya berbentuk dua dimensi karena benda memiliki panjang dan lebar.

28. Bahan alam untuk membuat guci adalah ....

a. plastik
b. tanah liat
c. keramik

Jawaban: b

Penjelasan:
Bahan alam untuk membuat guci adalah tanah liat.

29. Biji bijian dapat kita manfaatkan untuk membuat ....

a. hiasan pigura
b. guci
c. patung

Jawaban: a

Penjelasan:
Biji bijian dapat kita manfaatkan untuk membuat hiasan pigura.

30. Gerak meniru pohon bertiup yang paling tepat adalah ....

a. kedua tangan di angkat
b. meliukkan tubuh ke kanan dan ke kiri
c. melambaikan tangan

Jawaban: b

Penjelasan:
Gerak meniru pohon bertiup yang paling tepat adalah meliukkan tubuh ke kanan dan ke kiri.

Baca Juga: Terbaru, 30 Soal UAS, UKK dan PAT Kelas 2 SD MI Tema 5 Semester 2 Paket 1

Adik adik kelas 2, itulah pembahasan 30 soal dan kunci jawaban UAS UKK PAT Kelas 2 SD MI Tema 5 semester 2 paket 3 lengkap dengan penjelasan. Semangat belajar!

Pembahasan 30 soal dan kunci jawaban UAS UKK PAT Kelas 2 SD MI Tema 5 semester 2 paket 3 lengkap dengan penjelasan, adalah materi yang dipelajari yang bersumber dari Buku Tematik Kemendikbud Revisi 2018.

Disclaimer:
1) Konten ini dibuat untuk membantu orang tua dalam membimbing anak dalam belajar persiapan UAS UKK PAT sebagai referensi mempelajari soal soal yang sesuai kompetensi dasar kelas 2 Tema 5 semester 2.

2) Artikel ini tidak mutlak menjamin kebenaran jawaban, banjarnegaraku.com tidak bertanggung jawab atas kesalahan jawaban.***

Editor: Yuniati, S.Pd.SD, M. Si

Sumber: Buku Tematik SD Kurikulum 2013 Edisi Revisi 2018

Tags

Terkini

Terpopuler