Cerita Fiksi Angsa dan Telur Mas Lengkap dengan Sifat Tokoh dan Ringkasan, Kunci Jawaban Kelas 4 SD MI Tema 8

- 30 Maret 2022, 20:00 WIB
Ilustrasi cerita. Cerita fiksi Angsa dan Telur Mas lengkap dengan sifat tokoh dan ringkasan, kunci jawaban kelas 4 SD MI Tema 8. Petani dan telur mas istimewa
Ilustrasi cerita. Cerita fiksi Angsa dan Telur Mas lengkap dengan sifat tokoh dan ringkasan, kunci jawaban kelas 4 SD MI Tema 8. Petani dan telur mas istimewa /Buku Tematik Kemendikbud/


BANJARNEGARAKU - Adik adik kelas 4, berikut artikel pembahasan dan kunci jawaban soal Buku Tematik Kemendikbud revisi 2018, kelas 4 SD MI subtema 3 Bangga Terhadap Daerah Tempat Tinggalku, pembelajaran 1.

Sekarang kita akan mempelajari pembahasan dan kunci jawaban kelas 4 SD MI Tema 8 subtema 3 pembelajaran 1, cerita fiksi Angsa dan Telur Mas lengkap dengan sifat tokoh dan ringkasan.

Artikel ini akan membahas kunci jawaban kelas 4 SD MI Tema 8 subtema 3 pembelajaran 1, bersumber dari Buku Tematik Kelas 4 Kemendikbud revisi 2018, 6 cerita fiksi Angsa dan Telur Mas lengkap dengan sifat tokoh dan ringkasan.

Baca Juga: Cerita Fiksi Asal Usul Burung Cenderawasih Disertai Sifat Tokoh dan Ringkasan, Kunci Jawaban Kelas 4 SD Tema 8

Kunci jawaban kelas 4 SD MI Tema 8 subtema 3 pembelajaran 1, cerita fiksi Angsa dan Telur Mas lengkap dengan sifat tokoh dan ringkasan merupakan pembahasan artikel ini, yang dipandu oleh Yuniati SPd SD MSi pendidik SD Negeri 1 Kenteng, Kecamatan Madukara, Banjarnegara.

Alternatif kunci jawaban kelas 4 SD MI Tema 8 subtema 3 pembelajaran 1, cerita fiksi Angsa dan Telur Mas lengkap dengan sifat tokoh dan ringkasan sebagai pedoman orang tua saat mendampingi kalian belajar, sehingga kalian harus berusaha mengerjakan sendiri terlebih dahulu sebelum bertanya kepada orang tua.

Adik adik kelas 4, mari kita simak pembahasan kelas 4 SD MI Tema 8 subtema 3 pembelajaran 1, cerita fiksi Angsa dan Telur Mas lengkap dengan sifat tokoh dan ringkasan.

Baca Juga: 6 Judul Cerita Fiksi Lengkap dengan Tokoh, Sifat Tokoh, dan Inti Cerita, Kunci Jawaban Kelas 4 SD MI Tema 8

Judul cerita :

Angsa dan Telur Mas

Tokoh dalam cerita :

Petani

Sifat tokoh dalam cerita :

Serakah

Inti cerita dari hasil diskusi :

Cerita tentang seorang petani yang memiliki angsa istimewa. Angsa bertelur emas. Petani ingin angsanya banyak bertelur supaya ia cepat kaya.

Ringkasan cerita :

Dikisahkan, seorang petani yang memiliki angsa cantik dan istimewa. Keistimewaan angsa adalah menghasilkan sebutir telur emas. Setiap pagi hari, petani membawa telur emas ke pasar. Telur emas dijual dengan harga tinggi. Dalam waktu singkat petani berubah menjadi kaya. Tetapi sifat petani serakah, ia menginginkan lebih kaya lagi dalam waktu sekejap. Ia ingin angsa istimewanya bisa menghasilkan telur emas lebih banyak lagi dalam waktu singkat.

Kemudian muncul gagasan petani untuk mendapatkan semua telur emas yang ada dalam diri angsa. Ia berpikir dengan cara memotong angsa maka ia akan mendapatkan seluruh telur emas yang ada di dalam tubuh angsa. Akhirnya angsapun dipotong, namun petani petani sangat kecewa karena ia tidak menemukan satupun telur dalam perut angsa. Petani yang serakah telah melakukan kesalahan besar dengan memotong angsa istimewa. Kini, ia tidak mendapatkan telur emas lagi. Petani mengubur impian menjadi kaya raya.

Baca Juga: Cerita Asal Mula Telaga Warna Disertai Sifat Tokoh dan Ringkasan Cerita, Kunci Jawaban Kelas 4 SD MI Tema 8

Adik adik kelas 4, itulah alternatif kunci jawaban dan pembahasan cerita fiksi Angsa dan Telur Mas lengkap dengan sifat tokoh dan ringkasan pada kelas 4 SD MI Tema 8. Semangat belajar!

Kunci jawaban kelas 4 SD MI Tema 8 cerita fiksi Angsa dan Telur Mas lengkap dengan sifat tokoh dan ringkasan adalah materi yang dipelajari yang bersumber dari Buku Tematik Kemendikbud Revisi 2018.

Disclaimer:
1) Konten ini dibuat untuk membantu orang tua dalam membimbing anak dalam belajar, selayaknya dijelaskan proses penemuan jawaban, bukan hanya hasil akhir.

2) Jawaban bersifat terbuka, dimungkinkan bagi siswa dan orang tua mengeksplorasi jawaban lebih baik.

3) Artikel ini tidak mutlak menjamin kebenaran jawaban, banjarnegaraku.com tidak bertanggung jawab atas kesalahan jawaban.***

Editor: Yuniati, S.Pd.SD, M. Si

Sumber: Buku Tematik SD Kurikulum 2013 Edisi Revisi 2018


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah