Fenomena Gerhana Matahari 2023, Guru Satu Ini Ajak Siswa untuk Tertarik Belajar Sains

- 16 April 2023, 07:53 WIB
Fenomena Gerhana Matahari 2023, Guru Satu Ini Ajak Siswa untuk Tertarik Belajar Sains
Fenomena Gerhana Matahari 2023, Guru Satu Ini Ajak Siswa untuk Tertarik Belajar Sains /Teguh/Banjarnegaraku.com

"Hal ini bertujuan untuk menambah wawasan tentang gerhana matahari dan memberi pemahaman akan kebesaran Allah dengan adanya fenomena ini", ungkapnya.

Senada dengan hal itu, penyampaian materi tentang gerhana tidak semata-mata memahami tentang tata surya akan tetapi mengajak siswa untuk tertarik belajar sains.

"Alhamdulilah dengan pembahasan materi bumi dan tata surya serta bertepatan adanya gerhana matahari hibrida tahun 2023 dapat menambah pemahaman dan wawasan", ungkap Syakilla kelas 7 C.

Masyarakat di Indonesia diharapkan dapat melakukan pengamatan gerhana dengan tetap menjaga prosedur pengamatan yang baik agar tidak menimbulkan bahaya pada mata.

Baca Juga: Wajib Tahu! Cegah Kegemukan Paska Lebaran dengan Puasa Syawal, Ini Alasannya...

Gerhana matahari dapat menjadi fenomena yang menarik bagi peneliti untuk melakukan riset terkait gerhana.

Gerhana matahari total hendaknya dapat disosialisasikan dan dikemas sedemikian rupa, sehingga dapat menjadi atraksi wisata yang menarik wisatawan.

Sebagaimana banjarnegaraku.com lansir dari laman youtube OAIL ITERA Menyambut Gerhana Matahari 2023, berikut selengkapnya.

Saat sinar matahari terhalang oleh bulan, bayangan bulan akan jatuh di bumi. Daerah di bumi yang berada dibawah bayangan inti (umbra) bulan akan mengalami gerhana matahari total atau cincin, sementara itu, daerah di Bumi yang berada dibawah penumbra akan mengalami gerhana matahari sebagian.

Halaman:

Editor: Dimas D. Pradikta


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x