Hasil Pertandingan BRI Liga 1, PSIS Semarang Vs Persik Kediri Kembali Berbagi Skor 0-0

- 7 Februari 2022, 07:17 WIB
Pesepak bola Persik Kediri Jeam Kelly Sroyer (kiri) berebut bola dengan pesepak bola PSIS Semarang Aqsha Saniskara (kanan) pada pertandingan Liga 1 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Minggu 6 Februari 2022.
Pesepak bola Persik Kediri Jeam Kelly Sroyer (kiri) berebut bola dengan pesepak bola PSIS Semarang Aqsha Saniskara (kanan) pada pertandingan Liga 1 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Minggu 6 Februari 2022. /Antara/Nyoman Hendra Wibowo

BANJARNEGARAKU - Berikut rangkuman dan hasil pertandingan laga pekan ke-23 BRI Liga 1 2021-2022, PSIS Semarang Vs Persik Kediri kembali berbagi skor 0-0.

Pertandingan PSIS Semarang Vs Persik Kediri pada Minggu, 6 Februari 2022 pukul 15.15 WIB berlangsung tanpa diperkuat beberapa pemain pilarnya, PSIS Semarang kembali harus puas meraih hasil seri tanpa gol melawan Persik Kediri.

Laga PSIS Semarang Vs Persik Kediri berlangsung di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Bali pada Minggu, 6 Februari 2022 pukul 15.15 WIB, hasil pertandingan tersebut harus puas dengan berbagi skor 0-0.

Baca Juga: Kecelakaan Bus Pariwisata di Bantul, 13 Orang Meninggal Dunia, Begini Kronologinya

Menghadapi Persik Kediri, pelatih PSIS Semarang, Dragan Djukanovic harus mengutak-atik formasi dengan menggeser beberapa pemain ke posisi lain.

Memulai kick-off di tengah hujan deras dan kondisi lapangan yang tergenang membuat permainan PSIS Semarang maupun Persik Kediri menjadi tidak berkembang.

Skema permainan yang dibangun kedua tim tidak berjalan maksimal selain banyak kesalahan yang dilakukan para pemain di lapangan.

Kondisi lapangan yang becek dan tergenang memaksa kedua tim lebih banyak bermain dengan mengandalkan umpan lambung dalam membangun serangan.

Peluang didapat PSIS Semarang pada awal babak pertama melalui tendangan jarak jauh Wahyu Saputra.

Namun bola hanya lewat di samping gawang Persik Kediri yang dijaga Adi Satryo.

Setelah dikejutkan oleh tendangan Wahyu Saputra tersebut, Persik Kediri langsung bangkit dan bermain lebih ofensif.

Baca Juga: Sambut Hari Jadi Ke 20, Comando FC Pagak Gelar Aksi Peduli Sesama

Praktis sepanjang 15 menit pertandingan berjalan, skuad Macan Putih mampu menekan lini pertahanan PSIS Semarang.

Permainan impresif serta akselerasi Faris Aditama dan Doinatan Machado mampu merepotkan barisan pertahanan laskar Mahesa Jenar.

Namun ditengah tekanan Persik Kediri, pada menit ke-16 kembali PSIS Semarang memperoleh kesempatan melalui tendangan bebas Flavio Beck Junior. Sayang tendangan playmaker asal Brasil masih bisa ditepis Adi Satryo.

Risna Prahalabenta nyaris membuat Persik Kediri unggul atas PSIS Semarang pada menit ke-24.

Namun tendangan first time-nya hanya membentur mistar gawang Jandia Eka Putra, kiper PSIS Semarang.

Setelah menit ke-25, PSIS Semarang lebih menguasai jalannya pertandingan dan berbalik menekan Persik Kediri.

Baca Juga: Saluran Air waduk Sempor Dihentikan, Warga Berburu Ikan di Saluran Irigasi

Beberapa peluang berhasil diciptakan oleh laskar Mahesa Jenar namun gagal dikonversi menjadi gol.

Tendangan melengkung Alfeandra Dewangga di menit ke-41 juga sempat mengancam gawang skuad Macan Putih tetapi bisa diamankan Adi Satryo.

Akan tetapi hingga turun minum tidak satupun gol tercipta sehingga skor sementara 0-0 masih bertahan.

Memasuki babak kedua, baik PSIS Semarang maupun Persik Kediri langsung bermain terbuka dan saling menyerang.

Hujan yang telah berhenti membuat permainan kedua tim menjadi lebih hidup dan berkembang.

Enam menit berjalan, Damas Damar Jati membuka peluang pertama bagi PSIS Semarang.

Namun tendangan pemain muda Mahesa Jenar tersebut memanfaatkan bola liar di menit ke-51 masih melambung.

Hanya berselang dua menit, kembali PSIS Semarang mencoba menjebol gawang Persik Kediri.

Tendangan jarak Flavio Beck Junior di menit ke-53 masih melebar di sisi gawang Adi Satryo.

Skuad Macan Putih beberapa kali memperoleh kesempatan mencetak gol yaitu pada menit ke-62 dan ke-68.

Baca Juga: Kunci Jawaban Tema 7 Kelas 4 SD MI Halaman 133 Siapa Ki Hajar Dewantara

Akan tetapi dua kali peluang tersebut bola hanya membentur tiang gawang PSIS Semarang.

Pada 20 menit sisa babak kedua, Persik Kediri berbalik menguasai jalannya pertandingan.

Praktis PSIS berada dibawah tekanan skuad Macan Putih yang terus mengurung lini pertahanan Mahesa Jenar.

Namun kokohnya pertahanan PSIS Semarang yang dipimpin Wallace Costa mampu menahan dan mengamankan gawang Jandia Eka Putra dari serangan para pemain Persik Kediri.

Hingga pluit panjang dibunyikan, tidak ada lagi peluang yang bisa dikonversi menjadi gol baik oleh PSIS Semarang maupun Persik Kediri sehingga pertandingan berakhir dengan skor tetap kacamata, 0-0.

Pemberitaan ini sebelumnya sudah tayang dengan judul Hasil Liga 1: Sejumlah Pemain Pilar Absen, PSIS Semarang Kembali Berbagi Skor Kacamata Melawan Persik Kediri.***(Berma Ristantyo/PortalPekalongan.Com)

Editor: Dimas Diyan Pradikta

Sumber: Portal Pekalongan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x