Setelah Lewat Jeram, Banjarnegara Naik Peringkat Setelah Dapat 4 Emas dan 2 Perak

- 6 Agustus 2023, 14:21 WIB
Arung Jeram Poprov XVI Jawa Tengah
Arung Jeram Poprov XVI Jawa Tengah /Brave/Koni Jawa Tengah

BANJARNEGARAKU.COM - Hore! Siang ini 6 Agustus 2023 tim Arung Jeram mengangkat peringkat Banjarnegara di Porprov XVI Jawa Tengah. Tim Arung Jeram menang dalam 6 nomor perlombaan. Perlombaan berlangsung di sungai Elo, Magelang menghasilkan 4 medali emas dan 2 medali perak. 

Ada 6 nomor cabor Arung Jeram yang menambahkan pundi-pundi medali bagi kabupaten Banjarnegara. 

  • R4 Sprint Putra (1 medali perak) 
  • R4 Sprint Campuran (1 medali perak)
  • R4 Sprint Putri (1 medali emas) 
  • R6 Sprint Putri (1 medali emas) 
  • R6 Sprint Putra (1 medali emas) 
  • R6 Sprint Campuran (1 medali emas) 

Sampai pukul 12.50 WIB 6 Agustus 2023 posisi Banjarnegara jadi naik di peringkat 8 dengan 5 medali emas, 5 medali perak, dan 9 medali perunggu. Pada Porprov XVI ada 6 kabupaten yang jadi tuan rumah, Pati, Jepara, Rembang, Grobogan, Kudus dan Blora. Ke 6 kabupaten disebut dengan Pati Raya. Sementara beberapa venue lain berada di kabupaten Semarang, kota Semarang, kota Surakarta, dan kabupaten Magelang. 

Baca Juga: Indonesia Pecahkan Rekor Dunia untuk Pergelaran Angklung Terbesar, Diikuti Lebih dari 15 Ribu Peserta

Ketua KONI Banjarnegara, Nurohman Ahong yang dihubungi membenarkan hal ini. Bahkan dia memberikan update terbaru. Kabar menggembirakan ada tambahan lagi dari cabor Selam. 

Perolehan Medali Porprov XVI Jawa Tengah pada 6 Agustus 2023 jam 12.50 WIB
Perolehan Medali Porprov XVI Jawa Tengah pada 6 Agustus 2023 jam 12.50 WIB Koni Jawa Tengah

"Selam (dapat) 3 emas," ujarnya singkat. Apabila diperhitungkan tambahan ini maka Banjarnegara akan dapat 8 medali emas, 5 medali perak, dan 9 medali perunggu. Seandainya peringkat kabupaten lain belum bergerak maka kabupaten Banjarnegara pada posisi 5 di bawah kota Semarang, Grobogan, Pati dan kota Surakarta. Lebih tinggi dari posisi Banyumas. 

Nurohman mengingatkan supaya jangan jumawa lebih dahulu. Peringkat masih terus bergerak. "Bergerak terus sampai hari Kamis, mas," ujarnya saat dihubungi Banjarnegaraku.com.

Baca Juga: 4 Atlet Tarung Derajat Tambah Medali, Masyarakat Banjarnegara Kecewa di Porprov XVI Cuma di Posisi 17

Halaman:

Editor: Ali A

Sumber: KONI Jateng KONI Banjarnegara


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x