Portugal Melaju ke Babak 16 Besar Euro 2024, Usai Libas Turki 3-0

- 23 Juni 2024, 15:30 WIB
Portugal Melaju ke Babak 16 Besar Euro 2024, Usai Libas Turki 3-0
Portugal Melaju ke Babak 16 Besar Euro 2024, Usai Libas Turki 3-0 /Instagram / cristiano/

BANJARNEGARAKU.COM - Usai meraih kemenangan telak 3-0 atas Turki dalam laga kedua Grup F, Tim Nasional Portugal memastikan tempat di babak 16 besar Euro 2024. Pertandingan itu berlangsung di Stadion Signal Iduna Park, Dortmund, pada Minggu dini hari WIB.

Kemenangan ini menempatkan Portugal di puncak klasemen sementara Grup F dengan raihan sempurna enam poin dari dua pertandingan. Sedangkan, gol-gol kemenangan Portugal dicetak oleh Bernardo Silva, bunuh diri dari Samet Akaydin, dan Bruno Fernandes, sebagaimana tercatat oleh UEFA.

Baca Juga: Mandi Air Panas Sebelum Tidur: Solusi Ampuh untuk Mengatasi Insomnia

Dikutip banjarnegaraku.com dari Pikiran-Rakyat.com, untuk tim Turki harus puas berada di posisi kedua dengan tiga poin. Pada babak pertama, Portugal langsung mengambil inisiatif serangan. Peluang pertama hadir lewat sundulan Cristiano Ronaldo yang sayangnya masih melebar dari gawang Turki.

Semangat bertanding Portugal membuahkan hasil pada menit ke-21 ketika tendangan kaki kiri Bernardo Silva sukses mengubah skor menjadi 1-0. Keunggulan ini semakin memacu semangat Portugal untuk terus menekan lini pertahanan Turki. Mereka kembali menciptakan peluang lewat tendangan Bruno Fernandes yang lagi-lagi belum menemui sasaran.

Dan pada menit ke-28 Portugal berhasil menggandakan keunggulan menjadi 2-0 melalui gol bunuh diri Samet Akaydin yang gagal berkoordinasi dengan kiper Altay Bayindir.

Baca Juga: Sholawat Kebangsaan, Bupati Tiwi Ajak Generasi Penerus Bangsa Amalkan Pancasila

Meskipun, Turki mencoba bangkit dengan memberikan ancaman lewat tendangan Kerem Akturkoglu, namun kiper Portugal, Diogo Costa, berhasil menggagalkannya.

Peluit akhir babak pertama, kedua tim saling melancarkan serangan, namun skor tetap bertahan 2-0 untuk keunggulan Portugal. Memasuki babak kedua, Turki berusaha memperkecil ketertinggalan.

Halaman:

Editor: Dian Sulistiono

Sumber: Pikiran-Rakyat.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah