Porprov KORPRI Jawa Tengah, Banjarnegara Sabet Juara 3 Cabang Bola Voli

- 14 November 2022, 16:13 WIB
Porprov Korpri Jawa Tengah, Banjarnegara Sabet Juara 3 Cabang Bola Voli
Porprov Korpri Jawa Tengah, Banjarnegara Sabet Juara 3 Cabang Bola Voli /Dinkominfo Banjarnegara

Baca Juga: Terobosan yang Kini Dilakukan Imigrasi Jelang KTT G20, Yosonna: Sudah Tepat...

Sekda Banjarnegara, Drs Indarto M.Si memberikan apresiasi tinggi kepada tim Banjarnegara yang telah berjuang maksimal dalam ajang bergengsi tersebut.

“Kami atas nama Dewan Pengurus KORPRI Banjarnegara mengucapkan terima kasih dan penghargaan tinggi untuk Saudara semua yang telah membawa nama Banjarnegara. Ini prestasi luar biasa khususnya untuk bola voli kita ada di nomer 3 dari 35 DP Korpri se Jateng,” ungkap Sekda.

Menurut Sekda, Porprov KORPRI tidak hanya ajang kompetisi cabang olahraga antar-aparatur sipil negara, tapi juga sebagai sarana promosi dan sosialisasi kepada masyarakat tentang pentingnya menjaga kesehatan dengan rajin berolahraga.

Baca Juga: Kunci Jawaban IPA Kelas 5 SD MI Tema 5 Semester 1, Perbedaan Populasi dan Komunitas

“Untuk kita sebagai ASN. Ini sangat berarti. Juga dalam upaya memasyarakatkan olahraga. Semoga kedepan lebih baik. Kita akan persiapkan lebih awal,” janji Sekda.

Dalam ajang Porprov KORPRI Jawa Tengah 2022, Kota Semarang berhasil menjadi juara umum setelah meraih empat medali emas dan tiga medali perak.

Peringkat kedua diraih kontingen Kabupaten Cilacap dengan tiga medali emas, dua medali perak, dan satu medali perunggu, kemudian disusul kontingen Dinas Kependidikan dan Kebudayaan Jateng di peringkat tiga dengan perolehan medali sebanyak tiga emas, satu perak, dan dua perunggu.

Baca Juga: Kongres Pecinta Alam Purbalingga: Ketika para Pendaki Gunung Bentuk Aliansi Relawan Bencana

Porprov KORPRI Jateng 2022 ini diikuti 2.232 atlet dan official. Selain dari kabupaten/ kota, terdapat juga ASN dari 36 Organisasi Perangkat Daerah (OPD) dan 3 perguruan tinggi.

Halaman:

Editor: Dimas D. Pradikta


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah