PGRI Banjarnegara Gandeng Baznas dan Dindikpora Lakukan Bedah Rumah Tidak Layak Huni

- 2 Februari 2023, 19:17 WIB
Pj Bupati Banjarnegara Tri Hasto Widirahmanto melakukan peletakan batu pertama pembangunan rumah Sawinem salah satu penerima manfaat program RTLH dari PGRI dan Baznas beserta Dindikpora Banjarnegara
Pj Bupati Banjarnegara Tri Hasto Widirahmanto melakukan peletakan batu pertama pembangunan rumah Sawinem salah satu penerima manfaat program RTLH dari PGRI dan Baznas beserta Dindikpora Banjarnegara /doc. PGRI Banjarnegara

Pihaknya menambahkan, bantuan rumah tidak layak huni (RTLH) tersebut tersebar dibeberapa kecamatan.

“Sebagian penerima bantuan tersebut bahkan telah memulai proses rehabnya, sementara PGRI di tiap kecamatan ditugaskan untuk mengawasi penggunaan dana tersebut di lapangan,” pungkas Noor Tamami.

Sementara itu, Kepala Dinas Pendidikan Kepemudaan dan olah raga Kabupaten Banjarnegara Teguh Handoko mengatakan bahwa kolobarasi kegiatan bhakti sosial ini tidak hanya berupa kegiatan bedah rumah.

“Bantuan juga diberikan kepada guru dan tenaga kependidikan yang membutuhkan biaya pengobatan,” ujarnya.

Baca Juga: PMI Banjarnegara Panggil Generasi Muda Bergabung Jadi Relawan, Berikut Syarat dan Ketentuannya

Lebih jauh dia menjelaskan, total sebanyak 690 orang guru honorer yang mengabdi di sekolah negeri, dan 876 siswa SD dan SMP tercatat kurang mampu.

“Kegiatan bhakti sosial ini merupakan wujud kepedulian PGRI terhadap anggotanya, yang sinergi bersama Dindikpora dan Baznas,” lanjut Teguh.

Pihaknya berharap, kegiatan positif tersebut dapat terus berlanjut dan menjadikan inspirasi dalam rangka memupuk kebaikan dan kepedulian kepada sesama.***      

Halaman:

Editor: M. Alwan Rifai


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x