Pramuka Banjarnegara Wajib Tahu Siapakah Bapak Pramuka Indonesia, Cek Fakta dan Sejarahnya

- 13 April 2023, 15:30 WIB
Sri Sultan Hamengku Buwono IX 'Bapak Pramuka Indonesia'
Sri Sultan Hamengku Buwono IX 'Bapak Pramuka Indonesia' /doc. Kwartir Nasional Gerakan Pramuka

BANJARNEGARAKU.COM - Sahabat Pramuka Banjarnegara, tahukah kamu kenapa 12 April diperingati sebagai hari Bapak Pramuka Indonesia?

Apa benar Indonesia punya Bapak Pramuka ? mungkin pertanyaan tersebut sempat terlintas di pikiran kita.

Karena selama ini yang kita kenal adalah Bapak Pandu dunia Robert Stephenson Smyth Baden Powell yang mendirikan Gerakan Pramuka dunia pada tanggal 25 Juli 1907.

Indonesia memiliki Bapak Pramuka Indonesia yaitu Sri Sultan Hamengku Buwono IX yang lahir pada tanggal 12 April 1912.

Baca Juga: Atikoh Ajak Pramuka Jawa Tengah Teladani Bapak Pramuka Indonesia

Sosok Sri Sultan Hamengku Buwono IX yang memperkenalkan Gerakan Pramuka sebagai organisasi kepanduan di Indonesia pada 14 Agustus 1961.

Moment tersebut yakni sesaat setelah Presiden Republik Indonesia menganugrahkan Panji Gerakan Pramuka dengan Keputusan Presiden Republik Indonesia Nomor 448 Tahun 1961.

Sri Sultan Hamengku Buwono IX dinobatkan sebagai Ketua Kwartir Nasional (Kwarnas) yang pertama.

Pada saat itu Sri Sultan Hamengku Buwono IX menjabat sebagai Ketua Kwartir Nasional (Kwarnas) selama empat periode yakni pada masa bakti 1961-1963, 1963-1967, 1967-1970 dan 1970-1974.

Halaman:

Editor: M. Alwan Rifai


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x