Saat Pandemi PWKT Banyumas Tebar Kebaikan Bagikan 1.400 Paket Sembako

- 27 Februari 2022, 21:03 WIB
Penyaluran paket sembako PWKT Peduli Sesama di Kecamatan Somagede
Penyaluran paket sembako PWKT Peduli Sesama di Kecamatan Somagede /

BANJARNEGARAKU - Saat Pandemi Paguyuban Warga Keturunan Tionghoa (PWKT) Kabupaten Banyumas membagikan 1.400 paket sembako di Kecamatan Kemranjen dan Somagede, Kabupaten Banyumas, Minggu 27 Februari 2022.

Berbeda dengan penyaluran baksos PWKT Peduli Sesama di 21 kecamatan sebelumnya, kali ini team menerapkan sistem perwakilan untuk warga penerima manfaat.

Ketua PWKT Banyumas, Tanto Fermanto menjelaskan, perubahan sistem pendistribusian ini dilakukan dengan pertimbangan kondisi pandemi yang saat ini terjadi.

Baca Juga: Masa Pandemi, Sudah Paham Beda Karantina dan Isolasi? Begini Penjelasannya

“Jika pada bulan-bulan sebelumnya penyaluran bisa secara langsung ke warga penerima manfaat, maka untuk kali ini penyaluran cukup melalui perwakilan,"kata Tanto.

Menurutnya, hal ini untuk mengurangi kemungkinan penyebaran virus varian Omicron yang kita ketahui bersama lebih mudah menyebar dalam kerumunan.

"Dari pada masih bantuan langsung tapi terjadi penyebaran dan penularan lebih baik perwakilan. Seperti halnya karena nila setitik rusak susu sebelanga,” jelas Tanto Fermanto.

Teknisnya, lanjut Tanto, desa atau kelurahan mengirim perangkat desa untuk mengambil paket sembako di titik penyaluran. Yakni di masing-masing kecamatan.

Sebelumnya, team dari PWKT akan melakukan verifikasi data warga penerima manfaat berupa fotokopi KTP atau Kartu Keluarga guna memastikan jika penerima bantuan telah sesuai dengan data base yang dikirmkan oleh Dinas Sosial dan Pemberdayaan Desa Banyumas.

Halaman:

Editor: Nugroho Purbohandoyo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah