Bupati Tiwi Canangkan Program Koin NU, Peringati Satu Abad NU di Purbalingga

- 5 Februari 2023, 23:03 WIB
Bupati Tiwi Canangkan Program Koin NU, Peringati Satu Abad NU di Purbalingga
Bupati Tiwi Canangkan Program Koin NU, Peringati Satu Abad NU di Purbalingga /Dian Sulistiono/

“Selain itu, Nahdatul Ulama bisa terus berada di garda terdepan dalam menjaga dan mempertahankan NKRI dan ideologi bangsa yaitu Pancasila yang harus terus kita pertahankan sampai titik darah penghabisan,” katanya.

Baca Juga: Unik! SDN 1 Rakit Banjarnegara Hadirkan Sosok Boneka Hasan, Teladani Kisah Isra Mi'raj

Ketua Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Purbalingga, Ahmad Muhdzir mengatakan, peringatan satu abad NU khususnya di Purbalingga merupakan hari yang bersejarah yang mungkin saja generasi sekarang tidak akan merayakan peringatan Harlah NU abad kedua.

Menurutnya, kegiatan kali ini harus dimaknai dan disyukuri sebagai anugerah dari Allah SWT dan harus terus memberikan manfaat serta kontribusi untuk bangsa negara.

“Ini adalah peristiwa yang langka apalagi momentum satu abad Nahdatul Ulama ini NU sudah mendunia dengan tema 'Merawat Jagad Membangun Peradaban', NU akan hadir bagi peradaban dunia.

Baca Juga: Banjarnegara 452 Tahun, Pemkab Resmi Launching Logo Peringatan Hari Jadi

Menurutnya, dengan konsep Islam yang rahmatan lil’alamin, ahlussunnah wal jamaah NU akan diterima semua lapisan masyarakat. NU, kata Ahmad, akan bermanfaat bagi semua lapisan masyarakat.

Pada peringatan Harlah Satu Abad NU juga diberikan apresiasi bagi UPZIS dan JPZIS dengan pengumpulan dana ZIS terbanyak se Purbalingga.

Pada periode 2022, peringkat 1 diraih UPZIS Kecamatan Bukateja dengan nominal perolehan Rp 252.990.000.

Baca Juga: Kobaran Api Muncul di SDN 1 Leksana Karangkobar, Pramuka Siaga Siap Sedia Lakukan Pemadaman

Halaman:

Editor: Nowo Sarwidi, S.Pd

Sumber: Humas Pemkab Purbalingga


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x