Gratis! Yuk Datangi Busra KUKM di GOR Satria Purwokerto, Ada Produk UKM Jateng, Digelar 12-14 Mei 2023

- 13 Mei 2023, 13:14 WIB
Gratis! Yuk Datangi Busra KUKM di GOR Satria Purwokerto, Ada Produk UKM Jateng, Digelar 12-14 Mei 2023
Gratis! Yuk Datangi Busra KUKM di GOR Satria Purwokerto, Ada Produk UKM Jateng, Digelar 12-14 Mei 2023 /Prokopim Banyumas

BANJARNEGARAKU.COM - Pemerintah Provinsi Jawa Tengah menyelenggarakan event Bursa Koperasi Usaha Kecil Menengah (KUKM) 2023.

Diikuti lebih dari 143 stand, acara yang digelar di GOR Satria Purwokerto, Banyumas 12-14 Mei 2023 ini menjadi yang terbesar selama kurun 10 tahun terakhir.

Kepala Bagian Protokol dan Komunikasi Pimpinan Setda Kabupaten Banyumas Wakhyono mengatakan, acara ini tidak hanya melibatkan pelaku UKM di Jawa Tengah.

Baca Juga: Ngapak Bareng Ketua TP PKK se-Jawa Tengah, Ini yang Dilakukan Atikoh Ganjar Pranowo

Pada event tersebut, juga ditampilkan hasil pendampingan Organisasi Pemerintah Daerah (OPD) Provinsi Jateng terhadap desa-desa miskin binaan masing-masing.

Dengan mengusung tema “UKM Spirit : No Do It, No Duit” pembiayaan Bursa KUKM tanpa melibatkan pembiayaan dari APBD Jateng.

Hal itu dimungkinkan karena semangat kolaborasi dan dukungan dari Bank Jateng serta Bank Indonesia, sehingga ajang ini terselenggara.

Bursa KUKM terdiri dari empat klaster pameran. Klaster satu untuk desa binaan OPD dan BUMD, klaster dua stand pameran KUKM BUMN dan BUMD. Klaster tiga stand buah dan ikan, serta klaster empat streetfood.

Baca Juga: Pelantikan Pramuka SMAN 1 Purwareja Klampok Banjarnegara, Ciptakan Generasi Peduli Lingkungan

“Acara telah dibuka oleh Gubernur Jateng Bapak Ganjar Pranowo kemarin," kata Wakhyono.

Wakhyono menambahkan Banyumas dipilih sebagai tempat acara karena beberapa hal.

Diantaranya, keinginan Gubernur Jateng Ganjar Pranowo untuk memeratakan perekonomian di pesisir selatan Jawa Tengah.

Disamping itu, dukungan Pemerintah Kabupaten Banyumas dinilai mampu mendukung kesuksesan penyelenggaraan acara tersebut.

“Silakan warga Banyumas dan sekitarnya datang di acara ini, gratis, dan harga-harga produknya bersaing,” pungkasnya.***

Editor: Dimas D. Pradikta


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x