Mulai Agustus 2023, Warga Banjarnegara Berangkat Umrah ke Tanah Suci Mekkah dari Bandara JBS Purbalingga

- 16 Juli 2023, 09:11 WIB
Landasan pacu Bandara JB Soedirman, Purbalingga. ANTARA/HO-Humas Pemkab Purbalingga.
Landasan pacu Bandara JB Soedirman, Purbalingga. ANTARA/HO-Humas Pemkab Purbalingga. /

“Insyaallah perjalanan umrah akan lebih cepat. Biasanya, harus ke Jakarta terlebih dahulu dan harus menginap. Nanti kita bisa berangkat dari Bandara JBS, kemudian menuju Bandara Halim Perdanakusuma, langsung naik shuttle bus ke Cengkareng dan langsung pada hari itu juga berangkat ke Mekkah,” tuturnya.

Baca Juga: Jalan Santai PWI Pusat Bakal Digelar 15 Juli 2023, Ini Parkiran dan Rutenya...

Direktur Utama Angkasa Pura II Muhammad Awaludin turut menambahkan bahwa pihaknya mendukung agar Bandara JBS melayani penerbangan feeder umrah.

Bentuk dukungan yang akan diberikan AP II, kata Awaludin, yakni berupa pemberian sejumlah insentif dalam konteks mendukung biaya operasional bandara, maskapai, dan para pelaku travel umrah.

“Kami akan memberikan pembebasan bagi maskapai untuk biaya PJP4U. Terdiri dari biaya parkir pesawat, biaya landing pesawat, biaya counter check in, dan fasilitas dukungan lainnya,” tuturnya.

Demikian informasi mengenai berangkat umrah dari Bandara JB Soedirman Purbalingga lebih murah dan mudah mulai Agustus 2023 sebagaimana pemberitaan yang diunggah oleh PRFMNEWS.ID.***

Halaman:

Editor: Dimas D. Pradikta


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah