Kobarkan Bela Negara Untuk Indonesia Maju, Peringati Hari Bela Negara

- 19 Desember 2023, 16:27 WIB
Kobarkan Bela Negara Untuk Indonesia Maju, Peringati Hari Bela Negara. ?Dinkominfo Purbalingga
Kobarkan Bela Negara Untuk Indonesia Maju, Peringati Hari Bela Negara. ?Dinkominfo Purbalingga /Dian Sulistiono/

BANJARNEGARAKU.COM - Memperingati Hari Bela Negara ke-75 Tahun 2023, Pemerintah Kabupaten Purbalingga menggelar Upacara Peringatan Hari Bela Negara yang dilaksanakan di halaman Pendopo Dipokusumo Purbalingga, Selasa 19 Desember 2023.

Sekretaris Daerah (Sekda) Purbalingga Herni Sulasti selaku Inspektur Upacara pada amanatnya membacakan sambutan Presiden Republik Indonesia mengatakan Hari Bela Negara merupakan momentum untuk bersatu dan berkontribusi positif demi Indonesia maju.

Baca Juga: Wachyu Hidayat Calon DPRD Banjarnegara Wafat, Ini yang Dilakukan KPU untuk Surat Suara

"Tantangan ke depan semakin tidak terduga, kita bukan hanya menghadapi ancaman fisik, tetapi juga ancaman yang tak kasat mata yakni pandemi, konflik global, revolusi teknologi, hingga krisis iklim telah membawa dampak dan risiko ketahanan negara," ucapnya.

Sekda Herni Sulasti menyampaikan kita harus memiliki jiwa bela negara sebagai pilar utama yang menjadikan tangguh dan cerdas dalam menghadapi situasi yang tidak menentu.

Baca Juga: Hari Bela Negara, Sekda: Tak Hanya Militer, Bela Negara Berlaku Semua Lapisan Masyarakat

"Semangat bela negara bukan hanya tanggung jawab aparat pertahanan, tetapi juga membutuhkan partisipasi aktif seluruh elemen masyarakat dalam menjaga kesatuan dan persatuan NKRI," katanya.

Sekda Herni Sulasti juga mengajak seluruh masyarakat untuk selalu mengobarkan semangat bela negara dan meningkatkan rasa cinta tanah air, sehingga kedepannya bisa meraih Indonesia maju, bersatu, berdaulat, mandiri, dan sejahtera.

Baca Juga: Rekomendasi Diet Sehat, Ada 10 Makanan Lezat tapi Rendah Kolesterol

Halaman:

Editor: Dian Sulistiono

Sumber: Dinkominfo Purbalingga


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x