Membanggakan, Banyumas Raih Penghargaan Tingkat Nasional Anugerah Revolusi Mental 2023 dari Kemenko PMK

- 21 Desember 2023, 20:22 WIB
Banyumas Raih Penghargaan Tingkat Nasional Anugerah Revolusi Mental 2023 dari Kemenko PMK
Banyumas Raih Penghargaan Tingkat Nasional Anugerah Revolusi Mental 2023 dari Kemenko PMK /afif/

BANJARNEGARAKU.COM - Pada Rabu siang (20/12/2023), Pemerintah Kabupaten Banyumas sekali lagi menorehkan prestasi gemilang dengan meraih penghargaan tingkat nasional, Anugerah Revolusi Mental kategori Gerakan Indonesia Bersih. Penghargaan prestisius ini diselenggarakan oleh Kementerian Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Kemenko PMK).

Anugerah Revolusi Mental 2023 diberikan kepada 37 pemenang dan 25 penerima, dengan 5 kategori penerima penghargaan yang melibatkan pemerintah provinsi, daerah kabupaten/kota, individu (tokoh masyarakat), lembaga berbadan hukum, program aksi nyata GNRM, dan rekomendasi mitra pelaksana GNRM.

Baca Juga: Yulnetri Junaidi Pimpin DWP Banyumas, Kolaborasi dan Keberlanjutan dalam Membangun Kesejahteraan

Pj Bupati Banyumas, Hanung Cahyo Saputro, secara langsung menerima penghargaan ini dari tangan Wakil Presiden RI, KH Ma'ruf Amin, di Istana Wakil Presiden. Hadir pula dalam acara tersebut Menko PMK Muhadjir Effendy dan Menpan RB Abdullah Azwar Anas.

Hanung menyampaikan rasa terima kasih kepada semua pihak yang turut berkontribusi, termasuk Kepala OPD, ASN, dan masyarakat Banyumas.

Ia berharap bahwa praktek baik dan aksi nyata perubahan yang telah dilaksanakan dapat terus berkelanjutan, semakin meluas jangkauannya, dan mencapai target sasarannya.

Proses penjurian Anugerah Revolusi Mental tidak hanya mempertimbangkan nilai capaian mutakhir, tetapi juga melibatkan pertumbuhan yang terjadi di daerah pada indikator penilaian capaian revolusi mental.

Baca Juga: Kunjungan Kerja Perdana Pj Gubernur Jateng ke Banyumas, Pj Bupati Banyumas Pamerkan Sejumlah Prestasi

Hanung menegaskan pesan Wakil Presiden KH Amin Makruf agar Gerakan Nasional Revolusi Mental semakin membumi, dengan budaya birokrasi yang bersih, melayani, dan responsif dalam seluruh aspek layanan kepada masyarakat.

Halaman:

Editor: Afif Fatkhurahman

Sumber: Prokopim Banyumas


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah