Berikut 9 Menu Makanan Sahur yang Bisa Membuat Kenyang Lebih Lama, Salah Satunya Telur

8 April 2022, 04:00 WIB
Ilustrasi makanan sahur yang sehat bagi tubuh ala dr Zaidul Akbar /Freepik

BANJARNEGARAKU - Sahur menjadi waktu dan momen yang sangat penting saat bulan puasa.

Karena, apa yang kita konsumsi saat sahur akan berpengaruh terhadap energi tubuh sepanjang hari.

Maka dari itu, makanan sahur selain lezat, tapi juga harus bergizi seimbang agar membuat kenyang lebih lama.

Baca Juga: Resep Panna Cotta Saus Kurma ala Chef Arnold Poernomo, Bisa Jadi Referensi Menu Berbuka Puasa

Dilansir banjarnegaraku.com dari kanal Youtube Herbal TV, berikut 9 menu makanan sahur yang bisa membuat kenyang lebih lama:

1. Telur

Telur adalah salah satu makanan yang tinggi nutrisi, dan protein. Slain itu, telur juga sangat mudah untuk dibuat menjadi berbagai olahan masakan.

Untuk memasak telur dibutuhkan waktu yang singkat, sehingga sangat cocok untuk menjadi lauk saat sahur.

2. Alpukat

Buah ini memiliki lemak baik dan tinggi serat, sehingga bagus untuk menurunkan berat badan, serta menurunkan kadar gula dalam darah.

Alpukat akan membuat rasa kenyang lebih lama, selain itu rasa alpukat yang enak bisa menjadi rekomendasi buah yang bisa kamu santap saat sahur.

3. Kacang Almond

Kacang-kacangan memang terkenal memiliki kandungan serat yang bisa membantu menurunkan kadar kolesterol.

Baca Juga: Resep Churros, Cemilan Enak yang Hits Banget, Cocok untuk Menu Berbuka Puasa

Kacang almond menjadi salah satu jenis kacang yang menjadi favorit, sebab selain rasanya yang enak almond juga mengandung vitamin E yang tinggi.

Kacang almond juga bisa membuat perut kenyang lebih lama, namun jika sulit menemukan kacang almond, kamu bisa mengganti dengan jenis kacang yang lain.

4. Yoghurt

Yoghurt memiliki probiotik dan protein, yang akan membuat kamu kenyang setelah mengkonsumsinya.

Tak hanya itu, makanan ini juga rendah karbohidrat dan bisa mencegah datangnya rasa haus.

5. Salmon

Ikan salmon mengandung protein, vitamin, dan mineral yang sangat lengkap.

Selain itu, ikan salmon juga mengandung omega 3 yang sangat bagus untuk memperbaiki fungsi otak.

Nah, cara mengolah ikan salmon cukup mudah dan membutuhkan waktu yang singkat.

6. Quinoa

Quinoa terkenal sebagai superfood karena bebas gluten, tinggi protrin, dan mengandung semua asam amino esensial.

Baca Juga: Resep Cireng Saus Rujak, Cemilan yang Pas untuk Takjil Berbuka Puasa

Sehingga sangat cocok untuk disantap saat sahur, karena bisa membuat rasa kenyang lebih lama.

7. Oatmeal

Oatmeal adalah salah satu makanan yang sehat namun memiliki rasa yang sangat enak, mengkonsumsi oatmeal saat sahur bisa mencegah datangnya rasa lapar.

Sebab, oatmeal mengandung banyak karbohidrat dan kamu bisa mengkombinasikan oatmeal dengan buah-buahan, susu, maupun madu.

Nah, kombinasi ini bisa mencukupi kebutuhan karbohidrat dan serat untuk tubuhmu.

8. Kurma

Kurma bisa dikonsumsi untuk menjaga gula darah, dengan mnegkonsumsi satu atau dua buah.

Kurma menjadi buah yang sangat favorit saat bulan puasa, karena mengandung tinggi serat sehingga bisa membuat kenyang lebih lama.

9. Nasi merah

Nasi merah mengandung karbohidrat kompleks, sehingga membutuhkan waktu lebih lama untuk dicerna.

Baca Juga: Resep Sop Ayam Gurih, Referensi Menu Untuk Sahur di Bulan Puasa

Tentunya hal ini bisa mencegah datangnya rasa lapar, dan sangat cocok disantap saat makan sahur.

Setelah menyantap makanan, jangan lupa untuk minum air yang cukup agar tubuh terhidrasi dengan baik.

Demikian, 9 menu makanan sahur yang bisa membuat kenyang lebih lama, salah satunya telur. Semoga bermanfaat.***

Editor: Dimas D. Pradikta

Sumber: Youtube Herbal TV

Tags

Terkini

Terpopuler