Resep Kampungan: Balado Ikan Tenggiri Mantul Pedasnya

24 April 2024, 21:30 WIB
Resep balado ikan tenggiri /Dwi Widiyastuti/

BANJARNEGARAKU.COM – Resep kampungan kali ini menyajikan sajian lauk yang mengoda selera. Balado ikan tenggiri dengan rasa pedas yang nendang.

Resep kampungan dengan balado ikan merupakan alternatif sajian masakan sederhana yang mudah bagi ibu-ibu yang sibuk bekerja.

Resep kampungan ini menggunakan bumbu alami non MSG yang tentunya sangat sehat disajikan bagi keluarga.

Baca Juga: Sajian Keju yang Menggoda: Resep Mac & Cheese yang Harus Dicoba

Cara membuatnya sangat mudah dan murah. Kita simak apa saja yang dibutuhkan

Bahan:

10 potong ikan tenggiri/ kembung (kurang lebih 500 gr)

1 sendok teh garam

2 cm kunyit dihaluskan

2 sendok makan air jeruk nipis

Minyak untuk menggoreng ikan

6 butir bawang merah iris tipis

10 buah cabai merah dihaluskan

1 sendok teh garam

1 buah tomat, iris tipis

2 sendok makan air jeruk nipis

Baca Juga: Resep Sempol Ayam Udang Enak dan Gurih 

Cara membuat:

  1. Lumuri iken dengan kunyit, garam dan air jeruk nipis. Biarkan 10 menit
  2. Goreng ikan sampai matang kecoklatan. Angkat dan tiriskan
  3. Kurangi minyak bekas menggoreng ikan sampai tinggal 100 cc
  4. Tumis bawang merah sampai kuning
  5. Masukkan cabai merah yang sudah dihaluskan dan tomat. Aduk sampai matang. Kecilkan api. Beri air jerik nipis, dan aduk rata.
  6. Koreksi rasa
  7. Masukkan ikan goreng, aduk rata. Angkat dari api dan hidangkan.

Demikian resep kampungan balado ikan tenggiri yang nendang pedesnya. Selamat mencoba.

Editor: Dwi Widiyastuti

Sumber: Buku resep harian

Tags

Terkini

Terpopuler