6 Objek Wisata Semarang, penuh dengan Sejarah dan Bangunan Antik

- 12 Februari 2024, 06:00 WIB
Bangunan Marabunta yang megah
Bangunan Marabunta yang megah /Dwi Widiyastuti/
  1. Semarang Contemporary Art Gallery

Semarang Contemporary Art Gallery berada di Jl Taman Srigunting No 5-6 Kota Lama Semarang. Di Semarang Contemporary Art Gallery Anda dapat menikmati berbagai karya seni kontemporer mulai patung hingga lukisan.

Dulunya Semarang Contemporary Art Gallery beradai di pusat kota Semarang. Sejak 2008 silam, galeri ini pindah menempati salah satu bangunan bersejarah di Kota Tua Semarang ini.

Semarang Contemporary Art Gallery terkenal sebagai galeri yang telah berhasil mempromosikan seniman muda berbakat dengan pameran dan acara seni yang diadakan di geleri ini. Tempat ini menjadi lokasi pameran seni terkenal di Semarang.

  1. Gedung Marba

Salah satu gedung yang cukup ikonik di kawasan Kota Lama adalah Gedung Marba. Gedung ini diketahui dibangun pada abad 19 oleh saudagar kaya asal Yaman bernama Marta Badjunet. Sebagai kenangan, bangunan ini akhirnya dinamakan Marba, yang merupakan singkatan dari Marta Badjunet.

Baca Juga: Kejutan di Hari Imlek, DANA Bagi-bagi Angpau Mau Tahu Caranya?

Gedung Marba masih memiliki bentuk asli gaya neoklasik yang megah. Gedung Marba cenderung berkesan eksotis karena memiliki arsitektur tropis Hindia Belanda.

Para wisatawan kerap singgah di depan gedung ini dan mengambil gambar. Gedung ini juga sempat beberapa kali dijadikan tempat syuting film dan iklan.

  1. Jembatan Berok

Jembatan Berok merupakan gerbang masuk ke Kawasan Kota Lama Semarang. Jembatan ini memiliki nilai historis tinggi sejak masa kolonial. Jembatan itu pernah menjadi poros ekonomi Semarang karena menghubungkan Kota Lama yang dipagari dengan benteng berbentuk segi lima -Benteng Vijfhoek- dengan bagian kota yang lain.

Jembatan Berok juga menjadi simbol pembatasan antara golongan kaya kolonialis Belanda dan pribumi miskin. Nama Berok berasal dari pelafalan Brug (yang berarti Jembatan) oleh pribumi.

Dahulu, orang-orang di sekitar kawasan Kota Lama tidak dapat masuk ke dalam Kota Lama. Kini Jembatan Berok masih berfungsi baik dan menjadi salah satu penunjang akses aktivitas warga Semarang dan sekitarnya.

Halaman:

Editor: Dwi Widiyastuti

Sumber: berbagai sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah