Balado Empal Daging: Sensasi Pedas Asam dalam Hidangan Idul Adha

- 16 Juni 2024, 20:45 WIB
Balado Empal Daging: Sensasi Pedas Asam dalam Hidangan Idul Adha
Balado Empal Daging: Sensasi Pedas Asam dalam Hidangan Idul Adha /Instagram @masakandagingsapi, yang bersumber dari Instagram @aselihkitchen.

BANJARNEGARAKU.COM - Balado Empal Daging merupakan sajian istimewa yang cocok disajikan saat momen Idul Adha, menghadirkan kombinasi cita rasa pedas dan asam yang memikat.

Dengan bahan utama berupa potongan daging paha atau sengkel yang dimasak hingga empuk dan disajikan dengan bumbu balado khas, hidangan ini akan memperkaya kebersamaan dan kenangan di tengah keluarga dan teman.

Berikut ini adalah resep “Balado Empal Daging: Sensasi Pedas Asam dalam Hidangan Idul Adha”, dilansir Banjarnegaraku.com dari akun media sosial Instagram @masakandagingsapi, yang bersumber dari Instagram @aselihkitchen.

Baca Juga: Resep Istimewa Idul Adha: Oseng-Oseng Daging Rempah yang Menggoyang Lidah dan Menghangatkan Suasana

Bahan A: Empal Daging
500 gram daging paha atau shank cut, dipotong melawan serat
+/- 1 liter air kelapa atau air biasa
100 gram gula merah
2 lembar daun salam
2 sendok makan air asam jawa
4 lembar daun jeruk
Bumbu halus: 6 siung bawang merah, 3 siung bawang putih, 1 jempol lengkuas, 1 batang serai, 1 sendok makan ketumbar, 1 sendok teh merica, 4 buah kemiri, garam secukupnya

Bahan B: Bumbu Uleg Kasar
8 buah cabe merah keriting, 1 siung bawang putih besar, 1 siung bawang merah, +/- 2 sendok teh garam, +/- 2 sendok teh gula pasir, 1 sendok makan air asam jawa, 100 ml air, 1/2 sendok teh merica bubuk, 3 sendok makan minyak untuk menumis

Baca Juga: Resep Spesial Idul Adha: Sambal Daging Cili Api untuk Hidangan yang Menggugah Selera

Cara Membuat Balado Empal:
1. Masak daging dengan api low-medium bersama bahan A hingga matang, empuk, dan air menyusut. Tiriskan daging.

2. Goreng daging dengan minyak panas hingga permukaannya garing. Tiriskan.

Halaman:

Editor: Ali A


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah