Cek Kendaraan Penunjang Operasional Bencana Alam, Berikut Pesan Pj Bupati Batang Selengkapnya

- 24 September 2022, 08:43 WIB
Pj Bupati Batang Lani Dwi Rejeki saat melakukan pengecekan kendaraan operasional penunjang penanggulangan bencana alam
Pj Bupati Batang Lani Dwi Rejeki saat melakukan pengecekan kendaraan operasional penunjang penanggulangan bencana alam /doc. Dinkominfo Batang

BANJARNEGARAKU.COM - Pj Bupati Batang Lani Dwi Rejeki memastikan seluruh sarana prasarana, terutama kendaraan operasional dipastikan siap digunakan ketika dibutuhkan.

Hal tersebt dikemukakan saat melakukan pengecekan kendaraan penunjang operasional penanganan bencana pada Jumat 23 September 2022.

“Kondisi masih normal semua, baik kendaraan yang dimiliki BPBD, Dishub maupun TNI dan Polri,” ujarnya.

Ia memastikan, langkah-langkah antisipasi penanganan kebencanaan tentu disiapkan serta dikoordinasikan.

Baca Juga: Perkuat Jiwa Enterpreneurship, Pemuda Batang Dibekali Dasar Berwirausaha

Upaya mitigasi selalu dilakukan bersama pihak terkait seperti TNI dan Polri, BPBD maupun relawan.

“Personel maupun sarana prasarana lainnya sudah disiapkan, kami selalu berdoa semoga tidak terjadi bencana apapun di Batang,” lanjutnya.

Pihaknya menambahkan, dari segi anggaran, Pemkab Batang setiap tahun selalu meningkatkan jumlahnya.

Baca Juga: Pimpin Apel Kesiapsiagaan Bencana Alam, Berikut Pesan Pj Bupati Banjarnegara Selengkapnya

Halaman:

Editor: M. Alwan Rifai


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x