Doa Mustajab Rezeki Lancar Lagi, Baca Kalimat Ini saat Rezeki Seret, Ini Penjelasan Gus Baha...

19 Mei 2023, 07:10 WIB
Doa Mustajab Rezeki Lancar Lagi, Baca Kalimat Ini saat Rezeki Seret, Ini Penjelasan Gus Baha... /Berita Bantul/

BANJARNEGARAKU.COM - Dalam menjalani hidup kerap kali kita dihadapkan pada permasalahan hidup, salah satunya adalah masalah ekonomi keluarga. Namun menurut Gus Baha, ada amalan para Wali yang bisa dilakukan untuk mengatasi rezeki seret.

Gus Baha mengungkapkan, amalan ini biasa diberikan oleh salah satu waliyullah yakni Hasan Al Bashri kepada orang lain. Banyak orang yang menanyakan amalan agar rezeki tidak seret kepada Hasan Al Bashri di berbagai kesempatan.

Baca Juga: Penerima Beasiswa Pemkab di Unperba Harus Kontribusi Bangun Purbalingga, Ini Kata Bupati Tiwi

Dan Ulama kelahiran Madinah itu, selalu memberikan amalan yang sama, sehingga untuk keutamaannya tak perlu diragukan lagi.

Dikutip Banjarnegaraku.com dari kanal YouTube Dakwah Digital pada Kamis, 23 September 2021 mengungkap amalan wali yang dimaksud Gus Baha.

Diketahui, yang namanya rezeki merupakan sesuatu yang paling diharapkan oleh umat Islam yang masih hidup di dunia. Bentuknya bisa berbagai macam, seperti kesehatan, keturunan, harta benda, sampai kebahagiaan. Akan tetapi, sebagian besar orang menganggap rezeki itu hanya sebatas harta benda saja.

Baca Juga: Mahfud MD: Menangani Kasus Johnny G Plate Harus Cermat, Jangan Keliru, Bisa Dituduh Politisasi Hukum

Ditambahkan Gus Baha, ada salah satu Ulama Besar dari Madinah yang memiliki amalan khusus bagi yang kesulitan rezeki. Ulama yang dimaksud adalah Hasan Al Bashri. Saat masih hidup, dirinya merupakan seorang Wali besar.

Keutamaan Istighfar

Karena kewaliannya itulah banyak orang yang menjadi muridnya. Para murid tersebut sering bertanya kepada Hasan Al Bashri.

Baca Juga: Akibat Korupsi di Kominfo Negara Dirugikan Rp8 Triliun, Kejagung Siap Kembalikan...

Sedangkan, ada beragam pertanyaan yang disampaikan oleh murid-muridnya menurut pengetahuan Gus Baha. Salah satunya pertanyaan tentang amalan agar rezeki yang seret bisa lancar kembali, sehingga hidup tidak susah.

Menurut Gus Baha, Hasan Al Bashri hanya menjawab dengan satu kalimat pendek, yakni membaca istighfar.

"Ya Hasan Basri, Rezeki saya itu sulit, (jawabnya) solusinya istighfar, kamu istighfar yang banyak," katanya.

Baca Juga: Polres Metro Depok Berlakukan Tilang Manual, Ratusan Pengendara Terjaring Operasi...

Istighfar memiliki keutamaan berupa ampunan dosa dari Allah. Karena hal itulah Hasan Al Bashri sangat menyukainya.

Menurut Gus Baha, Hasan Al Bashri menyebutkan kalau dengan ampunan dosa itulah semua doa akan diijabah, termasuk yang menginginkan kelancaran rezeki.

"Kalau sudah diampuni Allah (karena istighfar) pasti akan terkabul semua," ujar Gus Baha kepada jamaah.***

Editor: Dimas D. Pradikta

Sumber: YouTube Dakwah Digital

Tags

Terkini

Terpopuler