Dr. Tafsir, M.Ag : Lima Ciri Utama Islam Berkemajuan, Salah Satunya Berlandaskan Tauhid

- 20 Agustus 2023, 19:47 WIB
Dr. Tafsir, M.Ag : Lima Ciri Utama Islam Berkemajuan, Salah Satunya Berlandaskan Tauhid
Dr. Tafsir, M.Ag : Lima Ciri Utama Islam Berkemajuan, Salah Satunya Berlandaskan Tauhid /Teguh S

Sedangkan acuan fiqh ulama menurut Salafy, adalah ulama yang berasal dari generasi sahabat, tabi'in, tabi'ut tabi'in.

Muhammadiyah mengambil semua pendapat ulama-ulama baik ulama salaf (baik dari sejak zaman sahabat hingga imam madzhab) dan juga mengambil pendapat dari ulama khalaf, kemudian semua pendapat tersebut dirajih (ditimbang) berdasarkan perspektif bayani, burhani dan irfani.

Maka tidak mengherankan jika kemudian Muhammadiyah dikenal sebagai Manhaj Tarjih, karena sebelum memutuskan sebuah fiqh, Muhammadiyah akan menampung semua nash, dalil dan pendapat ulama lalu memutuskan dengan di-rajih (ditimbang) dalil yang paling kuat.

Ketiga, Menghidupkan ljtihad dan Tajdid.

Muhammadiyah berpendapat bahwa pintu itihad tidak akan tertutup sampai akhir zaman.

Contoh menghidupkan tajdid misalnya mengembangkan RS atau universitas di luar negeri.

Keempat, Mengembangkan Wasatiyah (moderat).

Sikap pertengahan (wasatiyah) diambil dari makna Surat Al-Baqarah ayat 143 untuk menjadi umat pertengahan (ummatan wasathan).

"Dan demikian pula Kami telah menjadikan kamu (umat Islam) "umat pertengahan" agar kamu menjadi saksi atas (perbuatan) manusia" (QS Al Baqarah: 143).

"Dan carilah (pahala) negeri akhirat dengan apa yang telah dianugerahkan Allah kepadamu, tetapi janganlah kamu lupakan bagianmu di dunia dan berbuat baiklah (kepada orang lain) sebagaimana Allah telah berbuat baik kepadamu, dan janganlah kamu berbuat kerusakan di bumi. Sungguh, Allah tidak menyukai orang yang berbuat kerusakan." (QS Al Qoshosh: 77).

Halaman:

Editor: Dimas D. Pradikta


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah