Rumah Warga di Batur Banjarnegara Ludes Terbakar, Dua Ekor Sapi Ikut Terpanggang

11 Januari 2023, 21:30 WIB
Rumah Bapak Dwijo Warga dusun Jlegong RT 3 RW 6 desa Batur, Kecamatan Batur Rata dilalap sijago merah /doc. BPBDBanjarnegara

BANJARNEGARAKU.COM - Diduga karena konsleting arus listrik, satu buah rumah di dusun Jlegong RT 3 RW 6 desa Batur, Kecamatan Batur ludes dilalap si jago merah.

Peristiwa yang terjadi pada Rabu 11 Januari 2023 dini hari sekitar pukul 02.00 WIB tersebut membuat warga sekitar panik.

Menurut data dari Pusdalops BPBD Banjarnegara, rumah yang terbakar tersebut yakni milik Bapak Dwijo (70 tahun).

Baca Juga: Terpeleset Jatuh ke Sungai Serayu, Kakek di Banjarnegara Ditemukan Meninggal Dunia

Akibat kejadian tersebut, pemilik rumah yakni Bapak Dwijo mengalami luka berat dan harus dirujuk ke RSUD Banjarnegara untuk menjalani perawatan intensif.

Sementara itu, satu orang lainnya atas nama Ny. Marsinem (65 tahun) mengalami luka ringan dan mengungsi di rumah anaknya.

Selain itu, tercatat satu ekor sapi hangus terpangang hidup-hidup sementara satu ekor lainnya mengalami luka berat.

Adapun total kerugian akibat kejadian tersebut ditaksir mencapai Rp150 juta.

Relawan BPBD, PMI dan Dinas Sosial Banjarnegar distribusikan bantuan darurat doc. BPBDBanjarnegara

Baca Juga: MAN 2 Banjarnegara Hadirkan Ilmuwan Dalam LDK OSIM, Ajak Maum Millenial Teladani Karakter Bangsa

Merespon kejadian tersebut, BPBD bersama Dinas Sosial dan PMI Banjarnegara langsung bergerak ke lokasi pada Rabu 11 Januari 2023 pukul 08.30 WIB melakukan distribusi bantuan secara terpadu.

Beberapa bantuan yang didistribusikan antara lain Beras, paket sembako, selimut, family kit, higyene kit, perlengkapan ibadah, kitchen set, kasur.

Selain itu bantuan lainnya berupa family kit, matras, terpal, material bahan bangunan seperti triplek, kaso, seng, reng dan paku.***

 

 

Editor: M. Alwan Rifai

Tags

Terkini

Terpopuler