Fakta Perubahan Warna Sungai Cimeta di Kabupaten Bandung Barat, Mulai Terungkap! Ada Karung Zat Pewarna

- 31 Mei 2022, 21:10 WIB
Aliran sungai Cimeta Desa Tagog Apu Padalarang Kabupaten Bandung Barat berubah warna seperti merah darah./Tangkapan layar Instagram @infobdgbaratcimahi
Aliran sungai Cimeta Desa Tagog Apu Padalarang Kabupaten Bandung Barat berubah warna seperti merah darah./Tangkapan layar Instagram @infobdgbaratcimahi /

BANJARNEGARAKU - Karung berisi zat pewarna yang mencemari sungai Cimeta di Kabupaten Bandung Barat, mulai terungkap, ternyata lebih setahun berada di atas bantaran sungai.

Sebelumnya, warga Desa Tagog Apu dan Campakamekar, Kecamatan Padalarang, Kabupaten Bandung Barat (KBB) dibuat heboh dengan perubahan warna tersebut.

Mulai terungkap, fakta perubahan warna air Sungai Cimeta menjadi merah, satu persatu mulai terungkap, kejadian ini terjadi di Kabupaten Bandung Barat.

Baca Juga: Profil Wulan Guritno, Aktris Senior Indonesia Berkiprah sejak 2003, Lengkap dengan Akun Instagram

Sebagaimana pemberitaan yang sudah tayang oleh galamedianews.com dengan judul Karung Berisi Zat Pewarna yang Mencemari Cimeta, Ternyata Lebih Setahun Berada di Atas Bantaran Sungai.

Kapolsek Padalarang Kompol Darwan mengungkapkan, karung berisi zat warna merah yang mencemari Sungai Cimeta sudah lebih setahun berada di pinggir sungai.

Baca Juga: Profil Ariel Tatum Pemeran Film Sayap Sayap Patah, Lengkap dengan Hobi dan Akun Instagram

"Ada warga yang menjadikan karung berisi serbuk itu sebagai tanggul untuk menahan luapan air. Orang itu kayanya tidak mengira bahwa karung tersebut berisi zat pewarna," kata Kapolsek Padalarang Kompol Darwan di Padalarang, Selasa 31 Mei 2022.

Ia mengungkapkan, berdasarkan keterangan warga karung yang berisi zat pewarna tersebut sudah lebih setahun dibiarkan tergeletak di pinggir Sungai Cimeta.

Halaman:

Editor: Dimas D. Pradikta

Sumber: Galamedia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x