NasDem Bakal Umumkan Bakal Capres Pilihannya, Ini Kata Surya Paloh

- 19 Juni 2022, 06:18 WIB
Ketua Umum Partai Nasdem, Surya Paloh dalam Rakernas 2022.
Ketua Umum Partai Nasdem, Surya Paloh dalam Rakernas 2022. /Pikiran Rakyat/M. Rizky Pradila/

"Belum tentu (dipilih), karena pada dasarnya pembobotan yang dicalonkan itu sama, siapa pun itu," kata Surya Paloh, di sela-sela pelaksanaan Rapat Kerja Nasional Partai NasDem 2022, di Hotel Sultan, Jakarta, Kamis, 16 Juni 2022.

Nama Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan, mendominasi sebagai bakal calon presiden yang diusulkan DPW Partai NasDem.

Baca Juga: Identitas 2 Bobotoh Meninggal Dunia saat Laga Persib Bandung vs Persebaya Belum Diungkap, Ini Selengkapnya

Dari 34 DPW yang mengusulkan nama calon, hanya dua DPW yang tidak mengusulkan nama Baswedan, yakni Papua Barat dan Kalimantan Timur.

Selain nama itu, nama Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo, juga paling banyak diusulkan oleh DPW NasDem.

Menurut Surya Paloh, nama-nama yang diusulkan 34 DPW cukup positif dari aspirasi dari para peserta Rakernas Partai NasDem ini.

Baca Juga: Pentingnya Pendidikan Karakter Sejak Dini, Orang Tua Hendaknya Mengetahui Ini

"Nanti, pada waktunya (besok malam) akan diumumkan," ucapnya.

Sedangkan terkait permintaan kader agar nama bakal calon presiden yang diusulkan itu, yakni Anies Baswedan dan Ganjar Pranowo "di-NasDem-kan", Surya Paloh mengatakan hal itu akan dilihat nanti karena dia belum pernah ketemu dan bicara serius.

"Memang wacananya ada, tapi belum pernah bicara. Mungkin setelah besok kita lihat.

Halaman:

Editor: Dimas D. Pradikta

Sumber: pikiran-rakyat.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah