NasDem Pilih Cak Imin Dampingi Anies, Demokrat Pilih Cabut dari Koalisi Perubahan dan Persatuan

- 2 September 2023, 18:02 WIB
NasDem Pilih Cak Imin Dampingi Anies, Demokrat Pilih Cabut Dari Koalisi Perubahan dan Persatuan
NasDem Pilih Cak Imin Dampingi Anies, Demokrat Pilih Cabut Dari Koalisi Perubahan dan Persatuan /Tangkapan Layar / YouTube Partai Demokrat/

BANJARNEGARAKU.COM - Partai Demokrat, salah satu anggota Koalisi Perubahan dan Persatuan mengumumkan keputusan yang dengan mencabut dukungan kepada mantan Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan, sebagai bakal calon presiden dalam Pemilihan Presiden 2024. Keputusan ini diambil setelah Ketua Umum Partai NasDem, Surya Paloh, secara sepihak memilih Ketua Umum PKB, Muhaimin Iskandar alias Cak Imin, sebagai bakal calon wakil presiden (bacawapres) Anies Baswedan.

Dilansir banjarnegaraku.com dari Pikiran Rakyat. Keputusan mencabut dukungan tersebut diambil dalam rapat Majelis Tinggi Partai Demokrat yang berlangsung di Puri Cikeas, Bogor, Jawa Barat. Andi Mallarangeng, Sekretaris Majelis Tinggi Partai Demokrat, mengumumkan keputusan tersebut kepada wartawan.

Selain mencabut dukungan kepada Anies Baswedan, Partai Demokrat juga memutuskan untuk keluar dari Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP), yang sebelumnya melibatkan beberapa partai politik, termasuk Partai NasDem.

Baca Juga: Demokrat Hengkang dari Koalisi KPP Dipicu PKB Masuk dengan Tiba-tiba, PKS Menyesal...

Andi menyatakan bahwa keputusan ini diambil setelah adanya pengingkaran terhadap kesepakatan yang telah dibangun dalam KPP oleh Partai NasDem. Dalam pernyataannya, ,

"Partai Demokrat mencabut dukungan kepada Anies Baswedan sebagai bakal calon presiden dalam Pilpres 2024. Demokrat juga tidak lagi berada dalam koalisi perubahan dan persatuan (KPP) karena telah terjadi pengingkaran terhadap kesepakatan yang dibangun selama ini." Kata Andi, Jumat 1 September 2023.

Reaksi terhadap keputusan NasDem Memilih Cak Imin juga datang dari Ketua Majelis Tinggi Partai Demokrat, Susilo Bambang Yudhoyono (SBY). SBY mengungkapkan kekecewaan dan ketidakpuasannya terhadap cara berpolitik yang dilakukan oleh Surya Paloh dan Anies Baswedan. SBY menyebut tindakan mereka sebagai "sangat buruk" dan melebihi batas kepatutan moral dan etika politik.

Baca Juga: Ini yang Digadang-gadang Bakal Duet Dengan Anies Baswedan, Cek Profil Cak Imin Selengkapnya...

Halaman:

Editor: Dimas D. Pradikta

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x