Terungkap Alasan Mahfud MD Absen di Acara Penetapan Capres-Cawapres Terpilih Pilpres 2024

- 24 April 2024, 15:30 WIB
Terungkap Alasan Mahfud MD Absen di Acara Penetapan Capres-Cawapres Terpilih Pilpres 2024
Terungkap Alasan Mahfud MD Absen di Acara Penetapan Capres-Cawapres Terpilih Pilpres 2024 /ANTARA/Narda Margaretha Sinambela/

BANJARNEGARAKU.COM  Calon wakil presiden, Mahfud Md, mengungkapkan ketidakhadirannya dalam acara penetapan calon presiden dan wakil presiden terpilih hasil Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024 di Kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI pada Rabu 24 April 2024.

Diketahui calon presiden dan calon wakil presiden, Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka, hadir dalam acara penetapan capres-cawapres terpilih hasil Pilpres 2024 di Kantor KPU RI, Jakarta.

Acara tersebut juga dihadiri oleh calon presiden dan calon wakil presiden, Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar (AMIN), untuk menyaksikan penetapan Prabowo dan Gibran sebagai capres-cawapres terpilih.

Baca Juga: Mengatasi Kendala Login ke Akun DANA dengan Cepat dan Efektif

Sementara itu, Mahfud MD mengaku menerima undangan tersebut terlambat, yaitu hanya setengah jam sebelum acara dimulai pada Rabu pukul 10.00 WIB. Dalam keterangan resminya di Jakarta, Rabu, Mahfud menyatakan penyesalannya karena tidak dapat menghadiri acara tersebut.

Diberitakan Antara bahwa menurut Mahfud MD, ia tidak mengetahui adanya undangan sebelumnya karena tidak ada pemberitahuan yang jelas. Meskipun ada pemberitahuan lewat telepon, Mahfud tidak mengetahui bahwa itu berkaitan dengan acara penetapan tersebut.

Hal ini disebabkan karena dirinya sudah tidak mengikuti agenda-agenda terkait KPU karena koordinator-koordinator yang biasanya mengurus hal tersebut sudah tidak aktif.

Selain itu, ia juga memiliki banyak kegiatan lain yang harus dihadiri, terutama setelah putusan Mahkamah Konstitusi mengenai sengketa Pilpres 2024 dua hari sebelumnya.

Baca Juga: Harga Bitcoin Hari Ini dan Prosedur Menukarkannya ke Rupiah

Halaman:

Editor: Afif Fatkhurahman

Sumber: Antara


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x