20 Soal PAT IPA UAS Semester 2 Tema 9 Kelas 6 SD MI, Lengkap Pembahasan dan Kunci Jawaban

28 Maret 2022, 16:05 WIB
Inilah soal-soal Ujian Sekolah IPA kelas 6 terbaru 2022 beserta jawaban dan pembahasan, untuk lebih jelasnya simak selengkapnya artikel ini /Pexels/Monstera

BANJARNEGARAKU - Adik adik kelas 6, sebentar lagi adik adik akan menghadapi UAS PAT semester 2.

Pada artikel ini kita akan mengupas contoh soal UAS PAT IPA Tema 9 semester 2 kelas 6 SD MI, disertai pembahasan dan kunci jawaban.

Artikel contoh soal PAT UAS IPA Tema 9 semester 2 kelas 6 SD MI, disertai pembahasan dan kunci jawaban bersumber dari Buku Tematik Kelas 6 Kemendikbud revisi 2018.

 Baca Juga: Pembahasan dan Kunci Jawaban Latihan Soal US PJOK Kelas 6 SD MI, Roll Belakang

Contoh soal PAT UAS IPA Tema 9 semester 2 kelas 6 SD MI disertai pembahasan dan kunci jawaban dipandu oleh Inti Fauzia Carolina SPd SD MSi lulusan Universitas Terbuka PGSD.

Artikel contoh soal UAS PAT IPA Tema 9 semester 2 kelas 6 SD MI, disertai pembahasan dan kunci jawaban, dapat juga sebagai pedoman orang tua saat mendampingi kalian belajar.

Adik-adik kelas 6, mari kita simak contoh soal UAS IPA Tema 9 semester 2 kelas 6 SD MI, disertai pembahasan dan kunci jawaban.

Baca Juga: 15 Soal PAT SBDP UAS Semester 2 Kelas 6 SD MI Tema 7, Dijamin Lengkap Pembahasan dan Kunci Jawaban


Pembahasan dan latihan soal UAS PAT IPA Tema 9 Kelas 6 SD MI adalah sebagai berikut.

Kompetensi dasar:

3.7 Menjelaskan sistem tata surya dan karakteristik anggota tata surya.

1. Galaksi adalah sekumpulan bintang yang terikat oleh gaya gravitasi. Galaksi yang terdapat sistem tata surya kita adalah ....

a. Galaksi Andromeda
b. Galaksi Ursa Mayor
c. Galaksi Tadpole
d. Galaksi Milky Way

Pembahasan :

Galaksi yang terdapat sistem tata surya kita adalah Galaksi Milky Way atau sering dikenal dengan sebutan Galaksi Bima Sakti.

Manusia berada di bumi yang merupakan salah satu planet yang mengelilingi matahari, sedangkan semua benda-benda langit yang mengelilingi matahari membentuk sebuah sistem disebut tata surya.

Baca Juga: Tips Puasa bagi Penderita Diabetes Melitus, dr Arien Himawan: Konsumsi Makanan yang Lengkap

2. Waktu yang diperlukan planet untuk berputar pada porosnya disebut ....

a. rotasi
b. revolusi
c. kala rotasi
d. kala revolusi

Pembahasan:

Waktu yang dibutuhkan planet untuk berputar pada porosnya disebut rotasi. Revolusi merupakan waktu yang dibutukan planet untuk mengelilingi matahari.

Sedangkan kala rotasi dan kala revolusi merupakan waktu yang diperlukan untuk berputar satu kali atau satu putaran.

3. Urutan planet berdasarkan ukurannya dari besar ke yang kecil yang benar adalah ....

a. Merkurius, Venus, Bumi, Mars, Jupiter, Saturnus, Uranus, dan Neptunus.
b. Jupiter, Saturnus, Neptunus, Uranus, Bumi, Venus, Mars, dan Merkurius.
c. Jupiter, Saturnus, Uranus, Neptunus, Bumi, Venus, Mars, dan Merkurius.
d. Merkurius, Mars, Venus, Bumi, Neptunus, Uranus, Saturnus, dan Jupiter.

Pembahasan:

Urutan yang benar berdasarkan ukuran planet dari besar ke ukuran terkecil adalah Jupiter, Saturnus, Uranus, Neptunus, Bumi, Venus, Mars, dan Merkurius.

Baca Juga: Kunci Jawaban Kelas 3 SD MI Tema 8 Halaman 12 13 14 15, Mengenal Lambang Negara Indonesia

4. Perbedaan warna pada bintang salah satunya disebabkan oleh ... permukaan bintang tersebut.

a. persamaan suhu
b. perbedaan suhu
c. persamaan kehalusan
d. perbedaan kehalusan

Pembahasan :

Salah satu yang menyebabkan adanya perbedaan warna pada bintang adalah perbedaan suhu pada permukaan bintang. Secara berurut bintang ada yang berwarna biru, biru-putih, putih, kuning-putih, kuning, oranye atau jingga, dan merah.

Warna tersebut dipengaruhi suhu pada bintang, semakin tinggi suhu bintang maka ukuran panjang gelombang yang dipancarkan oleh bintang juga semakin pendek yang membuat bintang terlihat berwarna biru.
Sedangkan suhu yang semakin rendah menyebabkan ukuran panjang gelombang semakan panjang sehingga warna bintang terlihat merah.

Baca Juga: Apa yang Terjadi Jika Mencuci Baju Menggunakan Air yang Tercampur Minyak? Kunci Jawaban Halaman 104 Kelas 5 SD

5. Gas-gas penyusun dari bintang adalah ....

a. Hidrogen dan Helium
b. Hidrogen dan Oksigen
c. Oksigen dan Nitrogen
d. Helium dan Nitrogen

Pembahasan:

Gas penyusun dari bintang adalah gas Helium dan Hidrogen.

Baca Juga: Kunci Jawaban Kelas 3 SD MI Tema 8 Halaman 7 8, Mengenal Sudut

6. Matahari memiliki ... yang sangat besar sehingga menjadi pusat tata surya yang dikelilingi oleh 8 planet.

a. ukuran
b. kumpulan gas
c. gaya gravitasi
d. suhu panas

Pembahasan:

Matahari memiliki ukuran yang sangat besar dibanding dengan benda langit lainnya. Ukuran yang sangat besar yang menyebabkan gaya gravitasinya juga paling besar.

Gaya gravitasi sendiri menyebabkan terjadinya tarik menarik antara matahari dengan planet-planet dan benda langit lainnya.

Karena yang paling gravitasi yang paling kuat menyebabkan matahari berada di pusat tata surya.

Baca Juga: 15 Soal PAT PPKn UAS Semester 2 Kelas 6 SD MI Tema 6, Lengkap Pembahasan dan Kunci Jawaban

7. Permukaan bulan itu tidak rata dan halus namun dipenuhi oleh kawah dan gunung. Pernyataan itu disampaikan oleh tokoh penemu teleskop yaitu ....

a. James Watt
b. Isac Newton
c. Aristoteles
d. Galileo Galilei

Pembahasan :

Galileo Galilei menemukan bahwa permukaan bulan tidak rata dan halus, seperti yang digambarkan dalam puisi-puisi. Bulan ternyata dipenuhi kawah dan gunung.

Permukaan yang tidak rata tersebut terlihat berwarna hitam saat dilihat malam hari dari bumi.

Baca Juga: Berbagai Jenis Makanan Baru dari Teknologi Pangan, Kunci Jawaban dan Pembahasan Kelas 3 SDMI Tema 7 Halaman 41

8. Komet yang tersusun dari batu berdebu dan juga air dalam bentuk es, ketika mendekat dengan matahari materi-materi pada inti komet menguap dan membentuk nola gas kebiru-biruan dan ekor berwarna putih.

Dengan bentuk yang seperti itu, komet disebut juga Si rambut panjang atau ... dalam bahasa Yunani.

a. kometes
b. asteroid
c. meteroid
d. satelit

Baca Juga: Jadwal Sholat April Tahun 2022, untuk Wilayah Kebumen dan Sekitarnya dari Kementerian Agama

Pembahasan:

Komet merupakan salah satu benda langit yang memiliki inti dari batu dan air. Inti komet terbungkus dalam surai gas dan debu.

Setiap kali komet mendekat ke Matahari, materi-materi dalam inti komet akan menguap dan membentuk bola gas kebiru-biruan dan ekor yang berwarna putih.

Materi tersebut terdiri dari debu sepanjang jutaan kilometer. Oleh karena bentuknya yang demikian orang Yunani menyebutnya sebagai Si rambut panjang yang dalam bahasa Yunani disebut kometes, asal kata dari komet.

Baca Juga: Berbagai Jenis Makanan Baru dari Teknologi Pangan, Kunci Jawaban dan Pembahasan Kelas 3 SDMI Tema 7 Halaman 41

9. Berdasarkan orbit bumi, susunan tata surya dibagi menjadi 2, yaitu planet inferior dan juga planet superior. Yang termasuk planet inferior adalah ....

a. Merkurius, Venus, Bumi, Mars, dan Jupiter
b. Merkurius dan Venus
c. Uranus dan Neptunus
d. Jupiter, Saturnus, Uranus, dan Neptunus.

Pembahasan:

Planet-planet yang berada di dalam orbit Bumi disebut dengan planet inferior, yaitu Merkurius dan Venus.

Sedangkan planet-planet yang berada di luar orbit Bumi disebut dengan planet superior, yaitu Mars, Jupiter, Saturnus, Uranus, dan Neptunus.

Baca Juga: Kunci Jawaban dan Pembahasan Kelas 5 SD MI Tema 8 Halaman 65, Siklus Air dan Bencana Kekeringan

10. Bulan bukan termasuk bintang karena bulan ....

Jawaban: tidak dapat memancarkan cahaya sendiri

Pembahasan:

Bulan merupakan satelit bumi yang tidak memiliki cahaya sendiri. Permukaan bulan terdiri dari pegunungan dan dataran rendah atau kawah, sehingga permukaanya berlubang-lubang.
Karena tersusun atas pegunungan dan kawah, maka bulan tidak memiliki cahaya untuk dipancarkan.
Sedangkan ketika malam hari bulan tampak memiliki cahaya, hal itu merupakan kemampuan dari bulan untuk memantulkan cahaya dari matahari.

Baca Juga: Mengenal Jenis Usaha Masyarakat Indonesia, Kunci Jawaban Tema 8 Kelas 5 SD MI Halaman 29


11. Merkurius merupakan planet yang letaknya ... dari matahari.

Jawaban: paling dekat

Pembahasan:

Merkurius adalah planet yang jaraknya paling dekat dengan matahari dengan kala revolusi 88 hari, karena jaranya paling dekat maka kala revolusinya paling kecil.
Berikut adalah urutan planet berdasarkan jarak terdekat hingga terjauh dari matahari, yaitu Merkurius, Venus, Bumi, Mars, Jupiter, Saturnus, Uranus, dan Neptunus.

Baca Juga: Luar Biasa, Siswa SLB Banjarnegara Bawakan Tarian Dawet Ayu Penuh Pesona

12. Planet dalam tata surya dibagi menjadi dua golongan, yakni planet dalam dan planet luar. Kedua golongan planet tersebut dibatasi oleh ....

Jawaban: sabuk asteroid

Pembahasan:

Sabuk asteroid adalah kumpulan batuan dan logam yang bergerak mengelilingi matahari yang terletak antara orbit planet Mars dan planet Jupiter.

Planet Mars merupakan planet terluar dari golongan planet dalam, yakni dengan urutan Merkurius, Venus, Bumi, dan Mars.

Sedangkan, planet Jupiter adalah planet terdalam letaknya dari golongan planet luar, yakni dengan urutan Jupiter, Saturnus, Uranus, dan yang terluar Neptunus.

Baca Juga: Kunci Jawaban Soal PJOK Kelas 3 SD MI, Cara Memilih Jajanan yang Sehat  

13. Alat yang digunakan untuk mengamati bulan dari bumi disebut ....

Jawaban: teleskop

Pembahasan:

Jarak bulan dengan matahari yang jauh menyebabkan ketika akan mengamati atau melihat bulan dari bumi, diperlukan alat bantu yaknni berupa teleskop.

Alat tersebut berfungsi untuk meneropong dan memperbesar ukuran bulan saat dilihat dari bumi.

Baca Juga: Kunci Jawaban Kelas 2 SD MI Tema 8 Halaman 42, Kegiatan Olahraga yang Mencerminkan Persatuan dalam Keberagaman

14. Meteroid atau bintang berekor sebetulnya bukan termasuk bintang karena ekor yang terang disebabkan oleh meteroid yang bergesekan dengan ....

Jawaban: atmosfer bumi

Pembahasan:

Ketika meteorid memasuki atmosfer bumi, meteroid membentuk ekor terang di belakangnya. Ketika meteroid bergesekan dengan atmosfer bumi, terlihat seperti tumbuh ekor yang terang.
Gesekan dengan atmosfer ditambah kecepatan yang tinggi ketika meteroid memasuki bumi menyebabkan suhunya naik dan membuatnya berpijar.
Meteoroid yang berpijar tersebut tampak dari Bumi seperti bintang yang bergerak atau bintang jatuh.

Baca Juga: Apa Ciri-ciri Gambar Cerita? Pembahasan dan Kunci Jawaban Tema 8 Halaman 109 Kelas 5 SD MI

15. Materoid yang memiliki ukuran lebih besar disebut ....

Jawaban: asteroid

Pembahasan:

Meteorid adalah benda kecil diluar angkasa yang dikenal sebagai debu antar planet. Sedangkan meteroid dengan ukuran yang lebih besar yakni lebih dari 10 meter disebut asteroid.

Sedangkan sabuk asteroid merupakan kumpulan dari asteroid yang tertahan antara orbit planet Mars dan Jupiter menyerupai planet.

Asteroid disebut sebagai planet tidak jadi, karena memiliki ukuran yang lebih kecil dibanding planet, tetapi berukuran lebih besar dibanding meteroid.

Baca Juga: Apa Keunikan Daerah Papua? Kunci Jawaban Kelas 4 SD MI Tema 8 Halaman 111 dan 114


16. Jelaskan perbedaan zat penyusun dari golongan planet dalam dan planet luar!

Jawaban:

Golongan planet dalam tersusun atas batuan dan logam sedangkan golongan planet luar tersusun atas gas yakni gas Hidrogen dan gas Helium.

Pembahasan:

Berdasarkan zat penyusunnya yaitu batuan dan logam golongan planet dalam memiliki massa yang berat sehingga bergerak perlahan, selain itu keempat planet dalam memiliki ukuran yang kecil.

Sedangkan untuk golongan planet luar yang tersusun oleh gas Helium dan Hidrogen disebut planet gas raksasa karena planet ini seperti balon dengan ukuran besar yang mengambang diluar angkasa.

Baca Juga: Senam Irama Langkah Gerakan Menggunakan Simpai, Kunci Jawaban PJOK Kelas 3 Tema 6 SD MI Halaman 12 13

17. Jelaskan perbedaan antara bulan dan bumi yang kalian ketahui!

Jawaban:

Bulan bergerak mengitari bumi sehingga bulan merupakan satelit dari bumi, namun bumi tidak bergerak mengitari bulan melainkan bergerak mengelilingi matahari.
Selain itu di bulan juga tidak terdapat air dan atmosfer seperti di bumi, sehingga tidak memungkinkan manusia hidup di bulan.

Pembahasan:

Bulan dengan ukuran yang lebih kecil selalu mengitari bumi, karena selalu dalam lintasannya, bulan menjadi satelit satu-satunya bumi.

Pada bulan, tidak terdapat air sebagai sumber kehidupan dan juga tidak terdapat atmosfer yang tersusun dari gas Oksigen, sehingga tidak memungkinkan adanya kehidupan di bulan.

Baca Juga: Mengenal Apa Itu Iklan, Kunci Jawaban Kelas 5 SD MI Tema 9 Halaman 3

18. Jelaskan persamaan dan perbedaan dari komet dan planet!

Jawaban dan Pembahasan:

Persamaan: Keduanya merupakan benda langit yang menyusun sistem tata surya dan sama-sama mengelilingi matahari.
Perbedaan:
- Komet merupakan benda langit yang tersusun dari batu dan air dan inti komet terbungkus oleh surai gas dan debu, yang jika mendekat dengan matahari akan menguap dan membentuk bola gas.
- Planet merupakan benda langit yang terbagi 2, dalam dan luar, dengan penyusun pada plenet bagian dalam adalah debu dan batuan sedangkan bagian luar tersusun dari gas-gas. Planet memiliki lintasan untuk bergerak sehinggan tidak akan pindah posisi untuk mendekat atau menjauh dengan matahari.

Baca Juga: 15 Soal PAT SBDP UAS Semester 2 Kelas 6 SD MI Tema 6, Dijamin Lengkap Pembahasan dan Kunci Jawaban

19. Jelaskan perbedaan antara planet dalam dan planet luar!

Jawaban dan Pembahasan:

- Planet dalam: berukuran kecil, terdiri atas benda padat, berjarak dekat dengan matahari, dan mengelilingi matahari dalam waktu yang pendek.

- Planet luar: berukuran besar, terdiri atas gas, berjarak jauh dari matahari, dan mengelilingi matahari dalam waktu yang panjang.

20. Jelaskan perbedaan antara revolusi bumi dan rotasi bumi!

Jawaban dan Pembahasan:

Revolusi bumi adalah gerakan bumi mengelilingi matahari pada suatu orbit masing masing. Sedangkan rotasi bumi adalah gerakan bumi berputar pada porosnya.

Baca Juga: 15 Soal PAT SBDP UAS Semester 2 Kelas 6 SD MI Tema 7, Dijamin Lengkap Pembahasan dan Kunci Jawaban


Adik adik kelas 6, itulah contoh soal UAS PAT IPA Tema 9 semester 2 kelas 6 SD MI, disertai pembahasan dan kunci jawaban. Semangat belajar!

Artikel contoh soal UAS IPA Tema 9 semester 2 kelas 6 SD MI, disertai pembahasan dan kunci jawaban, adalah materi yang dipelajari yang bersumber dari Buku Tematik Kemendikbud Revisi 2018.

Disclaimer:

Artikel konten ini disajikan dan dibuat bertujuan untuk memberikan referensi bagi adik-adik berupa latihan soal PAT tanpa adanya unsur membocorkan soal ujian.

Konten ini tidak menjamin soal keluar saat ujian dan tidak mutlak menjamin kebenaran jawaban. Banjarnegaraku.Com tidak bertanggung jawab atas kesalahan jawaban.***

Editor: Dimas D. Pradikta

Sumber: Buku Tema 9 Kelas 6 SD MI Kemendikbud

Tags

Terkini

Terpopuler