Kunci Jawaban Latihan Soal Akhir Semester 2 PAT Matematika Kelas 6 SD MI Halaman 196, Bangun Ruang

- 21 Maret 2022, 14:10 WIB
Kunci Jawaban Matematika Kelas 6 Halaman 196, Bangun Ruang
Kunci Jawaban Matematika Kelas 6 Halaman 196, Bangun Ruang /Tangkap Layar Buku Senang Belajar Matematika Kemdikbud /


BANJARNEGARAKU - Adik-adik kelas 6, kali ini kita akan mengulas mengenai pembahasan dan kunci jawaban latihan soal akhir semester 2 PAT Matematika kelas 6 SD MI halaman 196, materi bangun ruang.

Berikut pembahasan dan kunci jawaban latihan soal akhir semester 2 PAT Matematika kelas 6 SD MI halaman 196, materi bangun ruang akan kita pelajari pada artikel ini.

Artikel ini akan mengulas kunci jawaban latihan soal akhir semester 2 PAT Matematika kelas 6 SD MI halaman 196, materi bangun ruang yang bersumber dari Buku Senang Belajar Matematika Kemdikbud 2018.

Baca Juga: Kunci Jawaban Soal Pilihan Ganda PJOK kelas 3 SD MI, Bab 6 Aktivitas Senam Irama Halaman 104

Artikel pembahasan dan kunci jawaban ini dipandu oleh Arini Diyah Utami SPd SD pendidik SD Negeri 1 Aribaya, Pagentan, Banjarnegara yang telah bekerja sama dengan Banjarnegaraku.Com

Contoh kunci jawaban latihan soal akhir semester 2 PAT Matematika kelas 6 halaman 196, materi bangun ruang membantu kalian berlatih mengerjakan soal bangun ruang dari rumah.

Adik adik, berikut pembahasan dan kunci jawaban dari latihan soal akhir semester 2 PAT Matematika Kelas 6 materi bangun ruang.

Baca Juga: Manfaat Energi Matahari, Kunci Jawaban Kelas 4 SD MI Tema 9 Halaman 17

Kunci jawaban latihan soal akhir semester 2 PAT Matematika Kelas 6 halaman 196

16. Perhatikan gambar bangun limas segitiga berikut!

Jika tinggi bangun ruang 12 cm, maka volume bangun ruang tersebut adalah ….

a. 288 cm3 b. 124 cm3 c. 115 cm3 d. 96 cm3

Jawaban:

Diketahui= alas segita= 6 cm

tinggi segitiga= 8 cm

tinggi limas= 12 cm

Ditanya= volume

Volume= 1/3 x luas alas x tinggi limas

= 1/3 x 1/2 x alas segitiga x tinggi segitga x tinggi limas

= 1/3 x 1/ 2x 6 cm x 8 cm x 12 cm

= 96 cm3 (d)

Baca Juga: Kunci Jawaban Matematika Kelas 5 SD, Jika Berangkat dari Kota A Pukul 08.00, Pukul Berapakah Tiba di Kota C?

17. Perhatikan gambar berikut!

Luas permukaan benda dengan jari-jari 10 cm adalah ….

a. 314 cm² b. 628 cm² c. 726 cm² d. 942 cm²

Jawaban:

Diketahui= r= 10 cm

π= 3,14

Ditanyakan= luas permukaan 1/2 bola padat

Luas permukaan 1/2 bola padat= luas permukaan 1/2 bola + luas lingkaran

= 1/2 x 4 x π x r x r + π x r x r

= 1/2 x 4 x 3,14 x 10 cm x 10 cm + 3,14 x 10 cm x 10 cm

= 628 cm2 + 314 cm2

= 942 cm2 (d)

Baca Juga: Resep Sop Ayam Gurih, Referensi Menu Untuk Sahur di Bulan Puasa

18. Sebuah benda berbentuk bola mempunyai volume 38.808 liter. Panjang jari-jari bola adalah ….

a. 21 cm b. 210 cm c. 28 cm d. 280 cm

Jawaban:

Diketahui= volume bola= 38.808 liter= 38.808 dm3

π= 22/7

Ditanyakan= r

Volume bola= 4/3 x π x r x r x r

38.808 dm3= 4/3 x 22/7 x r3

r3= (38.808 dm3 x 3 x 7)/(4 x 22)

r3= 814.968 dm3/88

r3= 9.261 dm3

r= ∛(9.261 dm3)

r= 21 dm =210 cm (b)

19. Perhatikan gambar di bawah ini!

Volume bangun ruang di atas adalah ….

Baca Juga: Kunci Jawaban PAI Kelas 5 SD Halaman 35, Apakah Boleh Orang Hilang Akal Berpuasa?

a. 5.820 cm3 b. 4.340 cm3 c. 2.800 cm3 d. 1.540 cm

Jawaban:

Diketahui= panjang balok (p)= 20 cm

lebar balok (l)= 14 cm

tinggi balok (t)= 10 cm

diameter tabung (d)= 14 cm, jari-jari (r)= 7 cm

tinggi tabung (t)= 20 cm

π= 22/7

Ditanyakan= volume bangun gabungan

Volume bangun gabungan= volume balok + volume 1/2 tabung

= p x l x t + 1/2 x π x r x r x t

= 20 cm x 14 cm x 10 cm + 1/2 x 22/7 x 7 cm x 7 cm x20 cm

= 2.800cm3 + 1.540 cm3

= 4.340 cm3 (b)

Baca Juga: Masa Pubertas Contoh Soal UAS PAT IPA Tema 7 Semester 2 Kelas 6 SD MI Lengkap Pembahasan dan Kunci Jawaban

Adik adik, itulah kunci jawaban latihan soal akhir semester 2 PAT Matematika Kelas 6 SD MI halaman 196 materi bangun ruang. Selamat belajar!

Kunci jawaban latihan soal akhir semester 2 PAT Matematika kelas 6 SD MI halaman 196 bersumber dari Buku Senang Belajar Matematika Kemendikbud 2018.

Disclaimer:
1. Konten ini hanya sebagai referensi orang tua dalam membimbing anak dalam belajar, sebaiknya dijelaskan proses penemuan jawaban, bukan hanya hasil akhir.

2. Jawaban bersifat terbuka, dimungkinkan bagi siswa dan orang tua mengeksplorasi jawaban lebih baik.

3. Artikel ini tidak mutlak menjamin kebenaran jawaban. Banjarnegaraku.Com tidak bertanggung jawab atas kesalahan jawaban.***

Editor: Dimas D. Pradikta

Sumber: Buku Senang Belajar Matematika Kemendikbud 2018


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah