Bank Soal Ulangan Harian PPKN PKN Kelas 5 SD MI KD. 3.1, Lengkap Kunci Jawaban dan Pembahasan

- 25 April 2022, 07:00 WIB
Berikut adalah Bank Soal Ulangan Harian PPKN/PKN Kelas 5 SD MI KD. 3.1,  Lengkap Kunci Jawaban dan Pembahasan
Berikut adalah Bank Soal Ulangan Harian PPKN/PKN Kelas 5 SD MI KD. 3.1, Lengkap Kunci Jawaban dan Pembahasan /Inti Fauzia/Banjarnegaraku/

 

BANJARNEGARAKU - Adik adik kelas 5 berikut kami sajikan Soal Soal untuk bahan belajar Ulangan Harian, lengkap Kunci Jawaban dan Pembahasan Kurikulum 2013.

Soal Soal ini akan memperkaya Bank Soal adik adik, sehingga dapat digunakan untuk belajar mengukur sejauh mana memahami materi Nilai Nilai Pancasila dalam Kehidupan Sehari hari KD. 3.1 Muatan PPKN.

Diharapkan dengan mempelajari Bank Soal Ulangan Harian PPKN Kelas 5 SD MI KD. 3.1 Muatan PPKN, Mengidentifikasi Nilai Nilai Pancasila dalam Kehidupan Sehari hari dapat meningkatkan pemahaman adik adik.

 Baca Juga: Bank Soal Ulangan Harian PPKN/PKN Kelas 4 SD MI Lengkap Kunci Jawaban dan Pembahasan, KD. 3.1 Kurikulum 2013

Artikel Bank Soal Ulangan Harian Lengkap Kunci Jawaban dan Pembahasan ini dipandu oleh Inti Fauzia Carolina SPd SD MSi alumnus FKIP PGSD Universitas Terbuka.

Berikut ini adalah Bank Soal Ulangan Harian PPKN Materi kelas 5 SD MI Kurikulum 2013, lengkap Pembahasan dan Kunci Jawaban.

Baca Juga: Seberapa Jawa Kamu! Arti Kata dan Kalimat dari Lungkrah, Lungsur dan Lunjak 

Kelas 5. KD. 3.1. Mengidentifikasi nilai-nilai Pancasila dalam kehidupan sehari-hari.

Lando berasal dari Batak dan Lisa dari Jogjakarta. Mereka baru pindah ke sekolah. Bahasa yang mereka gunakan sangat berbeda dengan daerah kami. Asep suka meniru gaya bicara Lando dan mencemoohnya. Lando selalu mengamuk saat dicemooh.

Namun Linda selalu meningatkan Lando perbuatan itu tidak baik. Linda mencontohkan kepada teman temannya untuk menghargai bahasa daerah lain, atau bahkan ikut belajar bahasa daerah lain untuk menambah wawasan.

Linda selalu menggunakan bahasa Indonesia dalam berkomunikasi dengan teman barunya untuk menghidari kesalah pahaman.

Baca Juga: Kumpulan Soal, Kunci Jawaban, Pembahasan Ujian Sekolah US IPA Kelas 6 SD MI Berdasarkan Kisi Kisi TA 2021 2022

01. Tokoh yang memiliki jiwa Pancasila dalam kehidupan sehari hari adalah ....

a. Lando

b. Lisa

c. Asep

d. Linda

Jawaban: d

Pembahasan:

Linda mmemiliki sikap menjunjung tinggi persatuan dan kesatuan dengan mengingatkan kepada Asep untuk menghargai bahasa daerah lain untuk menjaga persatuan dan keatuan bangsa.

 Baca Juga: Contoh Soal Jawaban Singkat Ulangan Kenaikan Kelas UKK PKN Kelas 4 SD MI Tema 7, Lengkap dengan Kunci Jawaban

2. Berikut ini adalah sikap yang menunjukkan perilaku yang mengamalkan Pancasila adalah ....

a. Mengolok olok bahasa daerah yang asing di dengar.

b. Memilih pilih teman dalam bergaul di sekolah.

c. Menggunakan bahasa Indonesia sebagai bahasa persatuan bangsa menghindari salah paham.

d. Mengamuk saat diolok olok.

Jawaban: c

Pembahasan:

a. Mengolok olok bahasa daerah yang asing di dengar = salah, seharusnya menghargai perbedaan.

b. Memilih pilih teman dalam bergaul di sekolah = salah, seharusnya berteman dengan semuanya tanpa membeda bedakan.

c. Menggunakan bahasa Indonesia sebagai bahasa persatuan bangsa menghindari salah paham = benar

d. Mengamuk saat diolok olok = salah, seharusnya membiarkan saja untuk menghindari pertengkaran.

Ke-4 perilaku diatas mengembangkan nilai Pancasila yaitu menjunjung tinggi persatuan dan kesatuan bangsa.

 Baca Juga: Contoh Soal Ulangan Kenaikan Kelas UKK PKN Kelas 4 SD MI Tema 7, Lengkap dengan Kunci Jawaban

3. Berdasarkan teks di atas, perilaku yang benar untuk dikembangkan dalam kehidupan sehari hari adalah ....

a. Mengesampingkan perbedaan menjunjung tinggi persatuan dan kesatuan.

b. Mempermasalahkan perbedaan bahasa derah.

c. Menganggap budaya daerah sendiri paling baik.

d. Selalu menanggapi buruk kepada orang lain yang bertindak buruk terhadap kita.

Jawaban: a

Pembahasan:

a. Mengesampingkan perbedaan menjunjung tinggi persatuan dan kesatuan = benar

b. Mempermasalahkan perbedaan bahasa derah = salah, seharusnya memperkecil permasalahan karena perbedaan

c. Menganggap budaya daerah sendiri paling baik = salah, seharusnya budaya daerah bagian budaya nasional, daerah satu buruk yang lain kena dampaknya.

d. Selalu menanggapi buruk kepada orang lain yang bertindak buruk terhadap kita = salah, seharusnya mengurangi perpecahan.

 Baca Juga: Seberapa Jawa Koe! Arti Kata Belik dalam Kalimat Marga Ketiga, Belik Akeh Sing Asat

4. Pernyataan berikut ini benar atau salah

a. Melerai teman yang sedang bertengkar karena ingin dipuji.

b. Melestarikan kebudayaan daerah sebagai kebudayaan nasional.

c. Menggunakan bahasa Indonesia dengan baik dan benar.

Berikut ini pernyataan yang benar adalah ....

a. a dan b

b. b dan c

c. a dan c

d. b saja

Jawaban: a

Pembahasan:

a. Melerai teman yang sedang bertengkar karena ingin dipuji = benar

b. Melestarikan kebudayaan daerah sebagai kebudayaan nasional = benar

c. Menggunakan bahasa Indonesia dengan baik dan benar = salah

 Baca Juga: Seberapa Jawa Kamu! Ucapan Idul Fitri 2022 Bahasa Jawa Krama Cocok Disampaikan Kepada Orang Tua dan Mertua

5. Arsyi anak orang kaya. Dia selalu mentraktir temannya. Namun, Arsyi anak yang manja, ketika ada tugas sekolah dia malas mengerjakannya. Dia selalu meyuruh Monika teman satu kelasnya dengan tidak mausiawi.

Suatu hari Arsyi di suruh maju ke depan kelas untuk mempresentasikan tugasnya. Karena dia tidak mengerjakan sendiri, dia tidak tahu aslinya, ternyata bukunya tertukar dengan Monika dan kemudian Monika di marai oleh Arsy. Sedang Monika, selalu disuruh Arsy, agar dia di kasih jajan karena dia berasal dari keluarga miskin.


Berdasarkan cerita di atas, pernyataan yang termasuk sesuai nilai-nilai pancasila dalam kehidupan di sekolah, kecuali ....

a. Menghargai hak orang lain.

b. Semena mena dalam bertidak tanpa memikirkan rasa kemanusiaan.

c. Menolong orang lain dengan ikhlas tanpa mengharapkan imbalan

d. Menyadari atas kewajiban seorang pelajar.

Jawaban: b

Pembahasan:

a. Menghargai hak orang lain = benar

b. Semena mena dalam bertidak tanpa memikirkan rasa kemanusiaan = salah

c. Menolong orang lain dengan ikhlas tanpa mengharapkan imbalan = benar

d. Menyadari atas kewajiban seorang pelajar = benar

 Baca Juga: Bank Soal Ulangan Harian PPKN/PKN Kelas 4 SD MI Lengkap Kunci Jawaban dan Pembahasan, KD. 3.1 Kurikulum 2013

Adik-adik, demikian Bank Soal Ulangan Harian UH lengkap dengan Kunci Jawaban dan Pembahasan. Semoga bermanfaat untuk adik adik semua.

Selamat belajar! Semoga Berhasil!

Disclaimer:

Artikel konten ini disajikan dan dibuat bertujuan untuk menambah koleksi Bank Soal Ulangan Harian bagi adik-adik untuk belajar.

Konten ini tidak menjamin soal keluar saat ulangan harian dan tidak mutlak menjamin kebenaran jawaban. Banjarnegaraku.Com tidak bertanggung jawab atas kesalahan jawaban.***

Editor: Dimas D. Pradikta

Sumber: Kemdikbud


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah