Amazing! 20 Anggota Pramuka Garuda Tercetak di SDN 1 Klampok Banjarnegara

- 15 Desember 2023, 14:51 WIB
Amazing! Sangat menggembirakan dan penuh haru, SDN 1 Klampok Banjarnegara berhasil mencetak 20 anggota Pramuka Garuda setelah melalui kerja keras, penuh perjuangan, dan dedikasi yang tinggi.
Amazing! Sangat menggembirakan dan penuh haru, SDN 1 Klampok Banjarnegara berhasil mencetak 20 anggota Pramuka Garuda setelah melalui kerja keras, penuh perjuangan, dan dedikasi yang tinggi. /Wahyu Fajar Pasadena/

BANJARNEGARAKU.COM - Amazing! Sangat menggembirakan dan penuh haru, SDN 1 Klampok Banjarnegara berhasil mencetak 20 anggota Pramuka Garuda setelah melalui kerja keras, penuh perjuangan, dan dedikasi yang tinggi.

Akhirnya 20 adik-adik siaga naik ke tingkatan tertinggi sebagai Pramuka Siaga Garuda, Mereka dilantik di Pangkalan SMAN 1 Purwareja Klampok Kabupaten Banjarnegara pada Kamis, 14 Desember 2023, pukul 10.00 WIB.

Pramuka Garuda ialah tingkatan tertinggi dalam setiap golongan Pramuka (Siaga, Penggalang, Penegak, Pandega). Pramuka Garuda diatur dalam Keputusan Kwartir Nasional Gerakan Pramuka Nomor 038 tahun 2017 tentang Petunjuk Penyelenggaraan Pramuka Garuda.

Para orang tua banyak yang meneteskan air mata haru setelah Upacara Pelantikan Siaga Garuda. Sebab penyematan lambang garuda diserahkan kepada orang tua masing-masing.
Para orang tua banyak yang meneteskan air mata haru setelah Upacara Pelantikan Siaga Garuda. Sebab penyematan lambang garuda diserahkan kepada orang tua masing-masing.

Baca Juga: 5 Kelompok Usia Penduduk dengan Jumlah Terbanyak di Banjarnegara, Kaum Muda Merajai

Sementara itu, Kak Dewi Yeni Susilowati selaku Kamabigus juga menuturkan bahwa, "Dari 20 anak yang berhasil naik sebagai Pramuka Garuda Ini, kami harapkan juga bisa menjadi motivasi dan contoh yang baik secara sikap dan prilaku keseharian bagi siswa-siswi yang lain di sekolah. Selain itu juga bisa menjadi contoh teladan yang bagus di lingkungan keluarga maupun di masyarakat," tuturnya.

Dimana dari keseluruhan siswa-siswi yang ada di pangkalan SDN 1 Klampok oleh Kamabigus Kakak Dewi beserta seluruh pembina pelatih telah berhasil mencetak 20 anak yang terdiri atas kelas 3, 4, dan 5 naik ke tingkat tertinggi sebagai Siaga Garuda.

Perjuangan adik-adik yang telah melewati proses pendidikan pramuka selama 1 tahun dan seleksi yang harus dilalui untuk mempersiapkan persyaratan yang harus dipenuhi sebagai Pramuka Garuda kini telah berhasil tercatat dan dilantik oleh Kamabiran Purwareja Klampok dan pantas untuk naik ke tingkatan tertinggi pramuka Siaga Garuda.

Baca Juga: Kunci Jawaban IPAS Kelas 6 SD MI Halaman 108 Kurmer: Mari Refleksikan! Bab 5 Menjelajahi Bumi dan Antariksa

Kakak Eni Setyaningrum salah satu Pembina Gugus Depan menyatakan, "Saya bersama pembina yang lain sangat merasa bangga dan menggembirakan sekali dengan adanya Siaga Garuda ini. Saya berharap dapat membawa keteladanan untuk bisa dijadikan contoh bagi seluruh siswa-siswi SDN 1 Klampok sekaligus juga membawa kebermanfatan bagi lingkungan sekitar, keluarga maupun masyarakat,” harapnya.

Halaman:

Editor: Ali A

Sumber: liputan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x