Semua Jamaah Haji agar Menata Niat, Ustadz Nur Fauzan Ahmad: Jangan Sampai Amalan Ibadah Haji Jadi Seperti Ini

22 Mei 2023, 13:15 WIB
H Fahmi Insteyonoto foto bersama sahabat dan kerabat sebelum berangkat /Ali A/

BANJARNEGARAKU - SEMARANG – Semua jamaah haji agar menata niat. Hal itu ditegaskan Ustadz Drs HM Nur Fauzan Ahmad, MA, Wakil Ketua Pengurus Wilayah Ikatan Persaudaraan Haji Indonesia (PW IPHI) Jawa Tengah.

Nur Fauzan mengingatkan kepada seluruh jamaah haji, jangan sampai ibadah yang biayanya mahal serta antri yang panjang ini, malah rusak atau tidak diterima karena salah niat.

“Niat haji itu hanya Lilalhi ta’ala. Jangan sampai salah niat,” kata Ustadz Nur Fauzan Ahmad saat menyampaikan tausiyah Walimatus Safar Haji di Masjid Al Huda Jalan Parang Barong III RW IX Tlogosari Kulon Pedurungan Semarang, Minggu (21 Mei 2023).

Pada tahun 2023 M/ 1444 H ini, warga RW IX Parang Barong, Tlogosari Kulon, Pedurungan Semarang, yang akan melaksanakan ibadah haji ada 9 orang.

Baca Juga: Liga Inggris : Menang Tipis Atas Chelsea City Juara Liga Inggris

Mereka adalah Suyati (RT 03), Ahmad Muflih yang berangkat bersama istrinya Ismoe Wagiharyanti (RT 04). Kemudian Trisyono berangkat bersama istri dan anaknya yakni Widna Suryandani dan Yoga Satria (RT 05). Selanjutnya, M Fahmi Insetyonoto berangkat bersama istrinya Haryuningsih (RT 07) dan Bambang Sulistiyono berangkat Bersama istranya Sri Mulyanto (RT 09).

Kemudian mereka melakukan acara syukuran dengan menggelar acara Walimatus Safar Haji secara bersama-sama di Masjid Al Huda Jalan Parang Barong III Tlogosari Kulon Pedurungan Semarang.

Soal niat haji ini, terang Ustadz Nur Fauzan, memang rawan salah. Karenanya, Nabi Muhammad juga telah mengingatkan soal niat haji yang rawan salah, bahwa akan datang suatu saat nanti orang yang naik haji niatnya bukan Lillahi Ta’lala, namun ada niat lain.

Baca Juga: Inilah Lima Band yang Menginspirasi Coldplay, Salah Satunya Oasis...

“Ada hadits Nabi yang artinya: Akan datang suatu masa yang dialami umat manusia, yaitu orang kaya dari umatku yang melaksanakan ibadah haji (niatnya) karena wisata, orang kalangan menengah (niatnya) karena berdagang, orang kalangan ahli pengetahuan (niatnya) karena ria dan sumah, dan kaum fakir di antara mereka (niatnya) karena untuk meminta-minta. (HR Ibnu Jauzy). Jadi, mohon bapak, ibu, saudara yang akan berhaji, agar menata niatnya,” terang dosen Undip ini.

Dikatakan dia, ibadah haji itu bukan hanya untuk orang yang kaya saja. Ibadah haji adalah panggilan Allah. Nyatanya, banyak orang kaya, namun juga belum melaksanakan rukun Islam kelima ini. Dan sebagai orang Islam, harus punya keinginan untuk ibadah haji, meski secara ekonomi hanya pas pasan.

“Caranya bagaimana agar kita dipanggil Allah untuk ibadah haji? Caranya, salah satunya kita sami’na wa’atho’na kepada Allah. Kita dengarkan dan mentaati Allah . Misal, ketika kita mendengar adzan, kita bergegas ke masjid, tinggalkan semua aktifitas dunia. Buru-buru ke masjid atau mushola untuk sholat berjamaah,” terang Ustadz Fauzan Ahmad yang juga menjadi salah satu pembimbing ibadah umroh di PT ABBA Tour Semarang ini.

Kemudian, Ustadz Fauzan Ahmad mengajak kepada semua tamu undangan untuk mendoakan kepada 9 orang calon jemaah haji dari jemaah Masjid Al Huda Jalan Parang Barong III RW IX Tlogosari Kulon Pedurungan Semarang.

Baca Juga: MTs Riyadush Sholihin Gelar Haflah Muwadda'ah dan Wisuda Peserta Didik Kelas IX

Mendoakan calon Jemaah haji yang akan berangkat, kata dia, merupakan salah satu amalan yang sangat dianjurkan oleh Nabi Muhammad Saw. Dan Nabi Muhammad juga sudah memberikan tuntunan soal bacaan doa melepas jamaah haji. Doa yang dituntukan Nabi Mummad yakni :

زَوَّدَكَ اللهُ التَّقْوَى وَغَفَرَ ذَنْبَكَ وَيَسَّرَ لَكَ الخَيْرَ حَيْثُمَا كُنْتَ

Zawwadakallâhut taqwâ, wa ghafara dzanbaka, wa yassara lakal khaira haitsumâ kunta.

Artinya, “Semoga Allah membekalimu dengan takwa, mengampuni dosamu, dan memudahkanmu dalam jalan kebaikan di mana pun kau berada.”

Setelah tamu undangan mendoakan kepada calon jemaah haji, kemudian Ustadz Nur Fauzan Ahmad juga meminta kepada para calon Jemaah haji agar nantinya, saat di tanah suci mau mendoakan semua tamu undangan yang hadir di acara ini. Kemudian acara walimatus safar haji ditutup dengan bersalam-salaman.

Berikut Jadwal Pemberangkatan Kloter 1 sampai 15 asal Calon Haji Jawa Tengah 2023, embarkasi Solo.

Baca Juga: Sang Vokalis Chris Martin Mampu Jadi Ikon bagi Band Coldplay, Ini Profil dan Karier Selengkapnya

Merujuk jadwal yang dikeluarkan Kemenag RI, bahwa Kloter 1 sampai kloter 3 (sebagian besar) adalah kloter calon Jemaah haji asal kabupaten Grobogan. Kloter 3 (Sebagian kecil) sampai kloter 8 (sebagian) adalah calon jemaah haji asal Demak. Kemudian Kloter 8 (sebagian) sampai kloter 13 (sebagian) adalah calon jemah hajo asal Kota Semarang. Kemudian kloter 13 (sebagian) sampai 15 adalah calon jemah haji asal Kabupaten Kendal

Kloter 1 masuk asrama haji Selasa (23 Mei) pukul 06.00 wib, terbang Rabu (24 Mei) pukul 00.30 wib.

Kloter 2 masuk asrama haji Selasa (23 Mei) pukul 10.00 wib, terbang Rabu (24 Mei) pukul 06.35 wib.

Kloter 3 masuk asrama haji Selasa (23 Mei) pukul 14.00 wib, terbang Rabu (24 Mei) pukul 12.05 WIB

Kloter 4 masuk asrama haji Selasa (23 Mei) pukul 19.00 wib, terbang Rabu (24 Mei) pukul 19.50 wib

Kloter 5 masuk asrama haji Rabu (24 Mei) pukul 06.00 wib, terbang Kamis (25 Mei) pukul 01.10 wib

Baca Juga: Hikmah Dibalik Perjalanan Haji dan Umroh, Penghapus Dosa dan Meningkatkan Ketaqwaan

Kloter 6 masuk asrama haji Rabu (24 Mei) pukul 10.00 wib, terbang Kamis (25 Mei) pukul 07.55 wib

Kloter 7 masuk asrama haji Rabu (24 Mei) pukul 19.00 wib, terbang Kamis (25 Mei) pukul 19.40 wib

Kloter 8 masuk asrama haji Kamis (25 Mei) pukul 06.00 wib, terbang Jumat (26 Mei) pukul 01.25 wib.

Kloter 9 masuk asrama haji Kamis (25 Mei) pukul 19.00 wib, terbang Sabtu (27 Mei) pukul 20.20 wib.

Kloter 10 masuk asrama haji Jumat (26 Mei) pukul 06.00 wib, terbang Sabtu (27 Mei) pukul 00.50 wib.

Baca Juga: Proyeksi Pasar Emas dan Energi Minggu Ini: 22 Mei-26 Mei 2023

Kloter 11 masuk asrama haji Jumat (26 Mei) pukul 10.00 wib, terbang Sabtu (27 Mei) pukul 04.50 wib.

Kloter 12 masuk asrama haji Jumat (26 Mei) pukul 19.00 wib, terbang Sabtu (27 Mei) pukul 22.15 wib.

Kloter 13 masuk asrama haji Sabtu (27 Mei) pukul 06.00 wib, terbang Minggu (28 Mei) pukul 04.15 wib.

Kloter 14 masuk asrama haji Sabtu (27 Mei) pukul 11.00 wib, terbang Minggu (28 Mei) pukul 10.50 wib.

 

Kloter 15 masuk asrama haji Sabtu (27 Mei) pukul 19.00 wib, terbang Minggu (28 Mei) pukul 19.20 wib.***

Editor: Ali A

Tags

Terkini

Terpopuler